Lihat ke Halaman Asli

TJIPTADINATA EFFENDI

TERVERIFIKASI

Kompasianer of the Year 2014

Keberhasilan Sering Menyebabkan Orang Lupa Diri

Diperbarui: 24 September 2019   18:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi: pixabay

Keberhasilan Patut Disyukuri, tapi Tidak Perlu Menonjolkan Diri

Ketika nasib kita berubah dari sosok yang selama ini tidak dipandang sebelah mata menjadi sosok yang dihargai di mana-mana, tentu saja menghadirkan rasa suka cita yang patut disyukuri. Sayang sekali, banyak orang yang setelah sukses melepaskan diri dari keterpurukan dan hidup dalam kecukupan sering kali lupa diri. Di zaman dulu, dikenal dengan istilah "O.K.B" atau Orang Kaya Baru yang menampilkan perilaku yang mencolok dalam pandangan mata tetangganya. 

Maklum selama ini untuk makan saja terpaksa ngebon di warung, tapi kini saking kelimpahan rezeki maka apapun dibeli. Dan tidak hanya sebatas itu, tetapi gaya hidup juga mendadak berubah total. Kalau dulu, setiap kali berpapasan dengan tetangga ataupun kenalan selalu menyapa dengan santun. Tapi kini, merasa diri sudah sukses, merasa cukup menyapa secara asal-asalan. Kalau bertemu teman lama, maka tanpa diminta dengan bangga akan menceritakan segala pencapaiannya. Sejak beli kendaraan seharga ratusan  juta dan rumah baru yang bernilai miliaran rupiah.

Pengalaman Pribadi

Sahabat baik dan sekaligus tetangga sewaktu masih muda, sebut saja namanya  Baron, sudah lebih dari 50 tahun kami tidak pernah bertemu dan putus kontak. 

Suatu waktu, saya dapat nomor telepon Baron dari salah seorang keponakan saya. Maka dengan hati berbunga bunga saya mencoba menelpon. Alangkah senang rasanya dapat mendengarkan suara sahabat saya yang sudah lebih dari 50 tahun tidak pernah bertemu lagi karena Baron sering bepergian ke luar negeri. Pertama yang ditanyakan adalah: "Apa usaha sekarang pak Effendi?" 

Dan saya jawab: "Saya sudah lama pensiun. Kini saya dan istri menumpang hidup pada anak di Australia." 

"Ooo.. Saya baru saja beli 2 unit apartemen di Perth, untuk kedua anak saya yang kuliah di sana. Ternyata harga rumah di Australia jauh lebih murah dibanding di Jakarta ya Pak. Saya kasihkan ke anak saya, masing-masing satu.. Rencananya mau beli satu satu unit untuk refreshing kapan kami libur ke Australia. Dan seterusnya dan seterusnya..."

Selama pembicaraan, saya hanya kebagian menjawab satu saja pertanyaan dan selanjutnya sahabat bagi saya Baron yang menceritakan keberhasilannya. Sebagai seorang sahabat, tentu saja senang mendengarkan bahwa sahabat saya berhasil. Tapi suasana hati saya yang tadinya meluap luap saking senangnya, mendadak bagaikan bara api tersiram hujan lebat.. 

Baron lupa menanyakan, bagaimana keadaan saya dan istri? Anak cucu sehat? Karena seluruh rangkaian pembicaraan 99,9 persen adalah menceritakan kesuksesan demi kesuksesan yang berhasil diraihnya? 

Iri hatikah saya? Tentu saja tidak. Karena kendati kondisi kami jauh dari sebutan: "kaya", tapi kami tak henti hentinya bersyukur kepada Tuhan bahwa kami diberikan hidup berkecukupan. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline