Lihat ke Halaman Asli

TJIPTADINATA EFFENDI

TERVERIFIKASI

Kompasianer of the Year 2014

Dari Kompasianer untuk Kompasianers di Kompasianival

Diperbarui: 8 Desember 2015   22:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cerita Pemilih. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

 

Kompasianival sudah di ambang Pintu. Kopdar Akbar terbesar di seluruh nusantara. Sebagai satu dari antara 300 ribu orang yang bergabung untuk menulis di Kompasiana, saya sudah menyampaikan pesan lewat artikel, bahwa pada hari ”H” nya, buku karya kolaborasi dari hampir seratus orang Kompasianers, akan dibagikan.

Hal ini merupakan ungkapan rasa terima kasih dari saya dan istri, atas perhatian yang begitu besar dari sahabat sahabat kami di Kompasiana. Tidak ada hubungannya dengan kampanye terselubung, karena saya sudah mendapatkan penghargaan Kompasianer of the Year, pada tahun 2014 yang lalu. Kalaupun mau disebutkan sebagai Kampanye, maka apa yang saya lakukan adalah sebuah Kampanye terbuka, untuk ikut menyukseskan Kompasianival.

Namun oleh karena keterbatasan, kami tidak dapat membagi buku, untuk semua yang hadir. Karena itu, kami mencoba semaksimal mungkin, untuk memberikan secuil cindera mata, sebagai ungkapan persahabatan, bagi yang tidak mendapatkan buku yang berjudul ”Sehangat Matahari Pagi.” Buku ini berhasil diterbitkan berkat dukungan dari Pak Thamrin Sonata dan kawan kawan.

Buku ini mendapatkan kehormatan yang luar biasa, karena ada kata Pengantar dari orang nomor satu di Kompasiana ini dan artikel, serta endorsement dari Admin Kompasiana. Menurut saya, kemungkinan besar, buku ini merupakan satu satunya buku yang mendapatkan kata Pengantar dari Pak Pepih Nugraha, yang isinya merupakan ungkapan yang sangat pribadi.

Buku tersebut menjadi sangat istimewa, bukan karena isinya merupakan pujian ataupun sanjungan untuk kami berdua. Melainkan dengan membaca isi buku ini, maka setiap orang akan merasakan, bahwa ini sungguh merupakan bukti, bahwa sharing and connecting, sudah secara aktual diaplikasikan di Kompasiana.

Bukan hanya sekedar wacana ataupun lips service, Mendekati usia ke 73 tahun, baru kali ini mendapatkan kehormatan yang begitu besar dari para sahabat kami. Suatu hal yang tak tergantikan dengan materi apapun!

Kami Tunggu di Stand KUTU BUKU

Informasi dari Pak Thamrin Sonata ,bahwa Komunitas Kutu Buku, mendapatkan tempat disalah satu sudut ,diantara beragam kemeriahan yang akan ditampilkan ,demi untuk semakin semaraknya acara akbar ini.

Untuk mana, kami akan memperpendek liburan kami di Macau, untuk dapat hadir di Kompasianival pada tanggal 12 – 13 Desember 2015. Persis sehari setelah Kompasianival usai, kami akan meninggalkan tanah air, untuik ke Australia ,menemui putra putri kami berserta keluarga di sana.

Sedangkan bagi teman teman, yang tulisannya dimuat dalam buku Sehangat Matahari Pagi namun,berhalangan untuk hadir, buku tersebut tetap menjadi haknya. Sesuai dengan apa yang sudah dijanjikan. Untuk mana pak Thamrin Sonata berkenan untuk dihubungi, agar buku tersebut dapat dikirim ke alamat masing masing. Buku akan diberikan secara cuma Cuma, sebagai tanda persahabatan. Namun biaya pengiriman ditangung masing masing.

Sampai jumpa di Kompasianival !

Macau, 8 Desember 2015

Tjiptadinata Effendi




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline