Lihat ke Halaman Asli

Tinta Digital

Akun ini saat ini bersifat pribadi dan dimiliki oleh satu orang

Lempeng, Pizza Khas Banjar

Diperbarui: 29 November 2018   10:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumen pribadi

Oleh : Hermawan Akhmad

Pernahkah kalian mendengar istilah lempeng? Jika anda memiliki orang tua yang berasal dari daerah pehuluan (masyarakat berdomisili Kab. Hulu Sungai) pasti anda tidak asing lagi dengan makanan yang satu ini yaitu lempeng. 

Lempeng merupakan kue yang berbahan dasar pisang yang memiliki bentuk khas berbentuk bulat dan pipih sehingga menyerupai pizza. Seringkali masyarakat banjar menyama-nyamakan kue ini dengan pizza karena bentuknya hampir sama, akan tetapi tentunya bahan dan cara pembutannya sangat berbeda. 

Kue ini sangat populer di kalangan masyarakat banjar, cita rasa dari olahan pisang ini sangat legit dan gurih apalagi di santap pada sore hari di temani secangkir teh hangat. Sampai saat ini tidak ada yang tahu pasti kenapa kue ini dinamakan lempeng mungkin karena bentuk kue ini seperti lempengan-lempengan besi yang berbentuk bulat dan pipih. Kue ini terbilang tradisional dikarenakan proses pembuatannya secara manual tidak menggunakan alat-alat canggih. 

Cara pembuatannya juga tidak begitu sulit, tidak sesulit membuat pizza. Kalau pizza menggunakan alat pembakaran sedangkan lempeng cukup dengan wajan penggorengan saja. Berikut cara membuat lempeng:

1.Persiapkan bahan-bahannya seperti kelapa muda, tepung terigu, gula, telur, vanili dan tentunya pisang.
2.Masukkan tepung terigu, gula secukupnya, satu butir telur, vanili secukupnya, kelapa muda yang sudah diparut, dan air secukupnya ke dalam wadah.
3. Setelah dicampur semua, aduk hingga merata hingga berbentuk adonan cair.
4. Masukkan pisang secukupnya kemudian diaduk lagi hingga merata.
5. Tunggu sekitar 5 menit agar bahan meresap.
6. Selagi menunggu bahan meresap panaskan wajan yang berisi minyak goreng, kemudian adonan siap untuk digoreng hingga matang sampai                  berwarna kecoklatan.
7. Lempeng siap untuk di dihidangkan dan disantap bersama keluarga tercinta.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline