Lihat ke Halaman Asli

Timothy Ethelbert

A Passionate Human Resource Specialist in Training, Development and Recruitment

Tiga Kata "Paling" yang Menjadi Kunci Perubahan Hidup

Diperbarui: 31 Januari 2017   09:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Dalam hidup ini seorang manusia selalu mengejar posisi puncak atau tertinggi dalam proses kehidupannya. Banyak yang mengkategorikan posisi puncak atau tertinggi sebagai titik kesuksesan yang luar biasa. Sukses memang berarti berada di posisi puncak atau tertinggi dalam kehidupannya. Sukses memiliki arti dan pandangan tersendiri bagi setiap orang.

Ada satu suku kata yang sering kali melekat dalam diri orang yang sukses yaitu kata "paling". Orang selalu berkata kalau orang sukses adalah orang yang paling kaya, paling pintar, paling ber uang, paling paling dan paling. Semua selalu seputar kata paling. Kata paling menjadi suatu acuan tingkat kesuksesan seseorang menurut perspektif masing-masing manusia.

Ada 3 "paling" di dunia ini yang menurut saya merupakan pusat dari karakter manusia dalam kehidupan ini.

  1. Paling Berani
  2. Paling Kuat
  3. Paling Berbahagia

Paling berani bukan berbicara tentang seberapa kita kita berani menghadapi segala tantangan. Menghadapi berbagai tantangan adalah hal yang positif. Namun tindakan paling berani di muka bumi ini adalah berani untuk meminta maaf terlebih dahulu terlepas dari siapapun yang bersalah. Orang yang mau meminta maaf adalah orang yang sangat berani dan menunjukkan suatu kerendahan hati yanng luar biasa.

Paling kuat bukan hanya dalam konteks mampu mengalahkan siapa saja. Melainkan yang terkuat adalah orang yang mampu untuk mengampuni orang lain atas segala macam kesalahan. Mengampuni tidaklah mudah, hanya manusia yang paling kuatlah yang mampu mengampuni kesalahan orang lain.

Paling berbahagia bukan berbicara tentang memiliki harta yang berlimpah, melainkan berbicara tentang seseorang mampu untuk melupakan segala hal negatif dan buruk yang ada di masa lalu dan mencoba untuk bangkit dari segala keterpurukan. Inilah orang paling berbahagia di muka bumi.

Yang mau minta maaf duluan adalah yang paling berani.
Yang mau mengampuni  adalah yang paling kuat.
Yang mau melupakan kegagalan dan bangkit adalah yang paling bahagia.

Ingat selalu 3 hal ini dan jadikanlah sebagai poros kehidupan anda dan saya.

Terima Kasih

Salam Sukses

Timothy Ethelbert

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline