Lihat ke Halaman Asli

tika habeahan

Be do the best

Usaha dan Doa

Diperbarui: 28 Agustus 2023   21:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 Dokpri 

Di atas dahan berdaun rimbun, sepasang kupu-kupu berkejaran mengikuti arus angin

Menunggu putik bunga-bunga yang akan lahir, dari pucuk musim semi kali ini

Sementara di bawahnya seekor merak yang cantik, menonjolkan seluruh keanggunannya, pada sang maestro yang baru berdiri di gerbang fajar

Selamat pagi duniaku, aku telah bangkit dari mimpi untuk mewujudkannya menjadi nyata, walau terkadang keadaan merundungi tekad

Aku tak ingin kembali ke pembaringan, mengabadikan impian semu di atas tempat tidur

Perjuangan untuk hidup akan terus menuntut, selama rongga dada masih menerima bayu menjadi tamu

Akan ada warisan dari setiap desiran darah-darah putih, mengalir menjadi wujud nyata, dan menobatkan tanggung jawab itu bertumpu pada diri

Jika sebagian besar cinta tulus itu untuk kehidupan, jangan berikan kesempatan mimpi tetap bermimpi

Biarkan laut selatan bergemuruh, meniupkan layar bahtera para nelayan, mencari sarang pemilik insang, biarkan tanah itu bergetar, membangkitkan pemegang profesi untuk membangun pondasi kejayaan

Akan banyak mimpi yang bisa di beli, jika ambisi mampu menaklukkan sipat enggan

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline