Lihat ke Halaman Asli

Tia kustiana

Mahasiswa

Upaya Pencegahan Terjadinya Longsor di Desa Pasigitan

Diperbarui: 24 November 2021   12:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony


Upaya untuk mencegah terjadinya tanah longsor di Desa Pasigitan, mahasiswa KKN RDR Angkatan 77 kelompok 55 mengadakan kegiatan penanaman pohon di pinggir jalan desa tersebut. Sabtu, (6/11/2021). Adapun pohon yang ditanam berjumlah 50 dengan rincian pohon trembesi berjumlah 40 batang dan pohon manga berjumlah 10 batang.

Kegiatan menanam pohon tersebut dibantu oleh warga sekitar khusus nya Dusun Krajan,  karena di tempatkan khusus di Dusun Krajan. Bapak Hartoyo selaku kepala desa turut hadir untuk mengawali penanaman pohon tersebut.

"Saya ucapkan terimakasih kepada kelompok KKN Semoga pohon yang diberikan oleh kelompok KKN UIN Walisongo Semarang dapat bermanfaat untuk warga sekitar dan menjadi kenang-kenangan selamanya untuk warga Desa Pasigitan," tutur Hartoyo.

Aditya Putra Setiawan selaku koordinator KKN kelompok 55 menambahkan, penanaman pohon seperti ini sangat penting dilakukan karena bencana alam bisa saja hadir tanpa di duga. "Awal mula kita memberikan pohon trembesi khusus nya karena memang kondisi geografis Desa Pasigitan ini di perbukitan dan rawan longsor maka dengan itu kami memberikan pohon sekaligus menanamnya dengan harapan meminimalisir bencana di desa tersebut," ujarnya.

Hartoyo juga menyampaikan harapannya dari kegiatan penanaman pohon yang dilakukan oleh kelompok 55 KKN UIN Walisongo. "Semoga pohon trembesi dan mangga yang ditanam bisa tumbuh subur serta tidak punah, untuk mencegah bencana dikawasan Desa Pasigitan yang lokasinya di area perbukitan. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada kelompok KKN yang selalu membantu warga Pasigitan," ungkapnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline