Lihat ke Halaman Asli

Jurnalisme Warga

Diperbarui: 25 Juni 2015   19:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering



Kemunculan adanya teknologi-teknologi baru yang makin berkembang membuat memungkinkan banyaknya fasilitas baru dalam hal teknologi yang dapat digunakan oleh masyaakat. Contohnya saja internet. Dengan adanya internet masyarakat menjadi lebih mudah dalam mencari informasi yang diinginkan dan memudahkan masyarakat dalam bertukar informasi. Pengaruh yang di dapat oleh masyarakat dari internet yaitu dalam memudahkan mencari informasi berkaitan erat dengan penyebab munculnya jurnalisme warga (citizen journalism).

Pada saat ini masyarakat dapat dengan mudah mengakses internet dan mempergunakannya dalam menyiarkan berita tersebut. Saat ini seluruh warga dapat menjadi reporter (every citizen is a reporter). Rekaman video amatir pada saat tsuna mi di Aceh merupakan salah satu contoh jurnalisme warga, yaitu dimana adanya salah satu warga yang merekam peristiwa itu kemudian hasil dari rekaman tersebut menjadi sumber dokumentasi berita yang digunakan pada media televisi.“Citizen muncul dari pembaca media dan adanya peran perkembangan teknologi,” tutur Setia Krisna Sumargo. Batasan antara penyedia dan penerima berita menjadi kabur pada saat ini, produsen menjadi penyedia berita.

Keunggulan dari jurnalisme warga (citizen journalism) yaitu terdapat fleksibilitas, kecepatan permanen dan memungkinkan adanya interaksi antara pembaca dan penulis membuat perkembangan jurnalisme warga (citizen journalism) menjadi maju pesat. Namun, jurnalisme warga (citizen journalism). yang bersifat otodidak, amatir dan hanya berbasis minat tidak dapat disamakan dengan karya jurnalistik. Unsur penting yang terkandung pada karya jurnalistik yaitu 5 W + 1H, seringkali dilupakan dalam hasil karya journalisme warga. Sehingga informasi yang dapat diterima oleh masyarakat menjadi kurang lengkap dan agak berbelit-belit. Sampai saat ini masih terus ada perdebatan tentang jurnalisme warga yang apakah dapat disebut menjadi salah satu jenis karya jurnalistik.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline