Sudah pada dapat THR belum?
Syukur alhamdulillah kalau sudah terima.
Eiiittss... tapi ingat ya kawan THR cair, kita harus bijak menggunakannya.
Jangan sampai THR kamu cuma numpang lewat di rekening, lantas mengering karena kamu tidak mengalokasikannya dengan baik.
Banyak teman yang mengeluh saat lebaran usai, THR nya ikut lebar (baca: selesai/habis dalam bahasa jawa) juga. Tak tahu kemana larinya, tetiba sudah menghilang tanpa bayangan.
Kamu pasti tidak ingin mengalami kejadian serupa bukan? Oleh karena itu perlu dilakukan prinsip pengelolaan uang THR. Sederhananya ada 5 (lima) poin yang mesti kamu lakukan.
1. Belanja sesuai kebutuhan.
Penting nih kawan untuk mengelola keuangan di masa Ramadan, apalagi saat THR kamu cair. Salah satunya soal belanja.
Seringkali saat banyak uang, kita ingin beli segala sesuatu. Sah-sah saja karena itu kan uang kamu juga, hasil jerih payah sendiri. Namun alangkah bijaknya kalau kamu belanja sesuai dengan kebutuhan.
"Lakukan kontrol atas pembelian barang-barang yang memang benar-benar dibutuhkan. Hindari membeli barang yang sebenarnya tidak butuh-butuh amat dan masih bisa ditunda."
2. Prioritaskan bayar tagihan atau hutang.