Lihat ke Halaman Asli

Tetirah Kalam

Lelaki biasa saja.

Pesuling

Diperbarui: 13 Agustus 2021   22:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

kau lihatkah laut di langit gelora
dengan gelombang awannya pecah di ujung gunung?
biru melatar gugusan awan
yang putih, mengabu, menghitam
dan sebentuk wajah

.

seperti itu suara suling
warnanya biru menunggang angin
nada yang kau dengar
melukis gambar di khayal pendengar
kadang suci, kadang nakal,
kadang melengking di ujung karang
pecahnya tumpah paras membasah

.

getar dari dalam palung
merambat relung sebatang buluh
hembusan kenang menyusun awan
sebentuk wajah kekasih
ditatap dalam pejam
sang perindu

.

sebisik guruh di hati
wajah siapakah itu?
lalu jawab sang pesuling:
itu wajahku

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline