Kebersihan adalah sebagian dari iman.
Selamat hari Minggu dan salam sejahtera bagi kita semua.
Selain merupakan hari ibadah untuk umat Kristen dan Katolik, hari Minggu adalah juga hari libur bagi umat manusia semesta alam. Memang ada juga sebagian kita yang tetap bekerja pada hari Minggu atau hari libur lainnya.
Apa yang biasa Anda lakukan untuk mengisi liburan? Biasanya orang jalan-jalan bersama keluarga atau kekasih, kemping, berburu kuliner, berkebun, bersih-bersih rumah, atau bisa juga sekadar tiduran di rumah sambil nonton film atau mendengarkan musik.
Pemerintah sudah memangkas jumlah hari cuti bersama Idul Fitri pada tahun ini. Namun, setidaknya bila dihitung sejak hari pertama cuti bersama pada tanggal 12 Mei hingga hari ini ada sekitar 5 hari libur bagi para pekerja sektor formal.
Sudah bikin apa saja selama 5 hari liburan?
Kalau kita mempunyai uang cukup untuk pengeluaran lebih, mungkin bisa nginap di daerah tujuan wisata luar kota yang dimungkinkan dengan penerapan prokes di bawah pengawasan aparat.
Namun, harus tetap hati-hati lho. Jangan sampai kasus positif Covid-19 meningkat tajam lagi pasca libur panjang Idul Fitri tahun ini.
Bagi kita dengan persediaan isi dompet yang terbatas jangan bersedih karena tidak bisa jalan-jalan, jauh atau dekat. Kita juga bisa melakukan hal yang menyenangkan sesuai hobi kita. Bahkan kita bisa memberi manfaat bagi semesta meskipun mungkin terlihat kecil dan sederhana. Apa iya?
Ya, hari libur yang panjang bisa kita manfaatkan untuk mengurangi sampah di muka bumi terbuang percuma. Kita bisa memanfaatkan barang bekas menjadi berbagai kreasi yang memberikan nilai tambah. Tidak saja bagi diri kita sendiri, tapi juga bagi orang lain, dan bagi lingkungan.
Meskipun kecil dan sederhana, tapi kegiatan pemanfaatan kembali barang bekas bukan kegiatan "kaleng-kaleng" lho. Itu melibatkan unsur logika, etika dan estetika. Hal ini tentu saja bisa membuat hari libur kita menjadi lebih berguna dan bermakna.