Lihat ke Halaman Asli

Ardis Family

Kumpulan Kisah Perjalanan Keliling Dunia

Addis Ababa Bole International Airport

Diperbarui: 8 Juli 2017   01:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Addis Ababa International Airport - Hub Ethiopian Airlines

Apa yang ada dalam pikiran anda kalau saya menyebut nama negara di Afrika, Ethiopia ?, Pasti yang ada dalam pikiran anda adalah Kemiskinan, Kelaparan, AIDS dan berbagai jenis penyakit menular, warna kulit hitam dan lain sebagainya. Pemikiran seperti ini salah kaprah kalau anda datang dan melihat sendiri Addis Ababa Bole International Airport.  Rusak semua gambaran buruk tersebut karena sekilas pandang saja siapapun akan tahu, berada di airport ini siapapun akan merasa seperti di negara China.

Toko Obat China Ternyata Ada Obat China Bikin Tidur Pulas

Bandara Internasional ini sangat ramai sekali dan merupakan Hub Ethiopian Airlines ke segala penjuru dunia, khususnya seluruh kota di negara negara Afrika. Bayangkan, negara yang anda anggap 'Kere' tersebut pesawatnya ternyata sangat banyak dan menguasai Afrika. Lokasi bandara ini di Bole Area sekitar 6 Km dari pusat kota Addis Abeba. Dulunya bernama Halie Selassie Airport. Selain sebagai Hub pesawat Ethiopian Airlines, bandara ini juga dipakai sebagai sekolah penerbangan Ethiopian Aviation Academy. Bisa kebayang nggak, generasi muda Ethiopia yang anda anggap masih kelaparan tersebut kedepannya seperti apa.

Duty Free Isinya Barang Barang Dari China

Siapa yang bisa membalik kemiskinan dan kelaparan tersebut menjadi masa depan yang terang benderang ?. Jawabnya adalah keberanian pemerintah dan investor investor dari China. Pada saat IMF, World Bank dan negara negara kaya Eropa dan Amerika begitu pelit menyalurkan investasinya dengan mengajukan syarat syarat yang sulit dan mustahik, Investor China dengan penuh resiko tinggi mengambil alih semua investasi di negara negara Afrika,

Counter Di Airport Perusahaan China Pegawainya Asli Ethiopian Tapi Sudah Pandai Bahasa Mandarin

Itulah yang saat ini terlihat jelas di Bandara International Addis Abeba Bole International Airport. Mulai Restaurant, Duty Free Airport sampai Toko Obat apalagi barang barang yang beredar diseluruh penjuru Afrika, khususnya Ethiopia dan bandara ini semuanya 'Made In China'. Tidak terasa sedikitpun anda sedang berada di benua Afrika saat tiba di bandara ini, isinya China mulu dan turis turis bule yang transit menuju negara lain.

Restaurant China Tapi Menunya Masakan China Dan Lokal

Apalagi saat ini bandara international ini sedang diperluas. Pengerjaan konstruksinya juga dilakukan oleh kontraktor dari China. Lengkap sudah 'Chinaisasi' negara negara Afrika. Mulai mandor, pekerja konstruksi, Pilot Pelatih Ethiopia Aviation Academy, chef restaurant, penjual obat dan store manager semuanya hasil investasi yang berkelanjutan dari China.  Penduduk yang dulunya disepelekan karena kemiskinannya berangsur angsur terangkat derajatnya.

Tokonya China Tapi Karyawannya Ethiopian

Bagaimana saudara saudara, masihkah anda 'Jalan Ditempat' ?. Si Kere Ethiopian ternyata cara berpikirnya jauh lebih maju daripada anda semua yang setiap hari teriak masalah Suku, Bela Agama, Presiden Komunis, Joh Koh Wie keturunan China dll. Ethiopian sudah bukan bangsa Kere lagi dan anda semua masih berusaha mempertahankan ke'Kere'an anda. Maju terus Indonesiaku !!!.

Banyak Sekali Restaurant China Di Addis Ababa International Airport

Toko Cendera Mata Ethiopian Meskipun Souvenirnya Khas Afrika Tapi Made In China

Airport Duty Free Dengan Dekorasi China Nggak Terasa Sedang Di Ethiopia

Counter Informasi Ethiopian Air Dekorasinya China

Berbagai Macam Jamu China

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline