Lihat ke Halaman Asli

Teguh Nugroho

Anak laki-laki yang suka kopi, pergi-pergi, dan kereta api

Perjalanan Saya Bersama K-POP Hingga KCON 2022 LA

Diperbarui: 21 Agustus 2022   17:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Banner resmi KCON 2022 LA (sumber: kconusa.com)

Annyeonghaseyo, chingudeul! Hehe, kaget ya kenapa saya tiba-tiba menyapa dengan salam berbahasa korea. Maklum, jiwa K-pop saya memang sedang menggelora karena perhelatan bergengsi K-pop di dunia, KCON 2022 LA akan disiarkan di Indonesia melalui UseeTV Go. Aaaaaakkk seneng banget bisa tetep menikmati penampilan idola-idola kesayangan yang tahun ini digelar di Los Angeles Convention Center dan Crypto.com Arena, Amerika Serikat.

Boyband-boyband idola saya pada manggung dong di KCON 2022, dari ATEEZ, Stray Kids, NCT Dream, Enhypen, Cravity, The Boyz, dan masih banyaaakkk lagi. Wah, 3 nama pertama yang saya sebut adalah grup-grup yang bener-bener saya idolakan karena lagunya keren-keren, koreografinya gahar, dan member-nya nggak kaleng-kaleng! Siapa nih line up yang paling kamu tunggu-tunggu di KCON 2022 LA?

Nah, kalau KCON 2022 LA disiarkan di UseeTV Go pada 21-22 Agustus 2022, konsernya sendiri sudah lebih dulu digelar secara offline pada 20-21 Agustus 2022.

Sejarah Saya dengan K-pop

Dulu, saya anti banget sama K-pop dan hal-hal berbau Korea Selatan. Saat melihat cuplikan video klip SHINee untuk lagu berjudul Lucifer, kesan saya adalah: "Ih apaan dah cowok-cowok pake baju aneh kayak gitu, model rambutnya kayak gitu, alay!" Nggak lama kemudian, saya menelan ucapan saya sendiri. Berawal dari kebiasaan saya mantengin top chart di salah satu radio anak muda terkenal Indonesia (saat itu tahun 2011, belum ada Spotify), ada lagu Super Junior berjudul Bonamana yang bertengger di salah satu tangga. Saya kepoin, dengerin, "Lho kok asyik begini lagunya."

Akhirnya saya tonton video klip Bonamana, saya kepoin video-video klip yang lain, dan Super Junior menjadi boyband idola pertama saya di Korea Selatan. Dari Super Junior, saya merambah grup-grup lain seperti SHINee, Infinite, U-KISS, Big Bang, dan banyak lagi. Saya bahkan punya bias hahaha, yaitu Choi Min-ho dari SHINee dan Ho-ya dari Infinite (yang sayangnya sekarang sudah hengkang).

Malahan, saya sempat punya grup cover-dance di tahun 2012-2013 yang meng-cover boyband bernama U-KISS hahaha. Kami sempat manggung di beberapa event di kota Bandung, meski gagal menjadi grup yang dipuja-puja. Tak apalah, kenangan masa muda.

Boyband U-KISS (sumber: Pinterest)

Saat aktif di cover-dance Bandung [dokpri]

Saya sempat nggak aktif mengikuti K-pop di tahun-tahun pertama bekerja, kisaran 2013-2017. Nah, belakangan saya mulai aktif lagi, apalagi Gelombang Hallyu sedang melanda hebat seantero dunia, khususnya dengan BTS. Selain ATEEZ dan Stray Kids, akhir-akhir ini saya sedang suka GOT7, NCT, dan iKon. Saya kepincut dengan Stray Kids dari debut pertama mereka, Hellevator. Sementara lagu "You Calling My Name" adalah yang membuat saya resmi mengidolakan GOT7. Ada yang 1 aliran sama saya? Hehe.

Boyband ATEEZ (sumber: kstationtv)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline