Lihat ke Halaman Asli

Teguh Wiyono

Pendidik

Siswa SMKN 1 Tambelang Raih Juara 1 dalam LKS Tingkat Kabupaten Bekasi

Diperbarui: 10 Maret 2024   07:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen Sekolah

Kabar baik dan membanggakan dipersembahkan oleh siswa terbaik SMKN 1 Tambelang atas nama Raihan Arrasyid Monadika  yang berhasil meraih juara 1 setelah mengikuti ajang lomba kompetensi siswa yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kantor Cabang Dinas wilayah III.

Mewakili bidang elektronika  Raihan bersaing dengan 9 peserta perwakilan dari masing-masing sekolah kejuruan di Kabupaten Bekasi.

Dibawah bimbingan Bapak Zakaria, ST dan Bapak Maulana Firdaus, S.Pd, Raihan berhasil meraih nilai tertinggi yang diikuti oleh SMK Mitra Industri dan SMKN 1 Cikarang Selatan.

Dokumen Sekolah

Prestasi ini tentu memberikan motivasi dan suatu prestasi yang sangat membanggakan bagi SMKN 1 Tambelang  yang baru saja merayakan Hari jadinya yang ke 21 Tahun.

Selain itu harapannya bahwa dengan capaian prestasi ini dapat memacu semangat siswa siswi lainnya untuk terus mengembangkan potensi dirinya sesuai jurusannya ditengah perkembangan teknologi yang sangat pesat.

Kompetensi yang mereka miliki akan menjadi bekal untuk melanjutkan ke jenjang berikutnya.

Atas prestasi yang diraihnya,  Raihan berhak mewakili Kabupaten Bekasi untuk mengikuti ajang Lomba Kompetensi Siswa di tingkat Provinsi Jawa Barat.

Semangat dan terus meningkatkan kemampuannya agar dapat meraih hasil yang lebih baik lagi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline