Lihat ke Halaman Asli

Teguh Setiawan

Saya adalah seorang dosen di ATVI, instruktur dan juga aktif menulis di blog

Tips dan Trik Memotret dengan Smartphone

Diperbarui: 20 Januari 2019   15:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Sebenarnya sekarang ini kamu gak harus membeli kamera dslr yang mahal untuk menghasilkan foto yang keren. Kualitas kamera smartphone saat ini sudah sangat mumpuni untuk menghasilkan foto setara dslr. Bahkan banyak orang justru memilih menggunakan smartphonenya untuk memotret,karena simpel dan selalu dibawa. Saya coba menjelaskan beberapa tips memotret dengan smartphone,yaitu:

1.Kenali kamera smartphone anda

 Dengan memahami fitur yang ada maka anda akan lebih mudah mengoperasikan kamera,sehingga  dapat menghasilkan foto sesuai keinginkan. Beberapa istilah yang ada seperti: resolusi, auto fokus, digital zoom, HDR, white balance,ISO dsbnya (akan saya bahas tersendiri tentang fitur).

2.Hindari penggunaan  zoom

Sebaiknya hindari penggunaan zoom karena sesungguhnya itu hanya perbesaran secara digital,sehingga foto yang dihasilkan resolusinya lebih rendah dan kualitasnya menurun. Usahakan untuk mendekati obyek dan penuhi layar sehingga perhatian orang lebih terfokus dan tidak terbagi.

3.Perhatikan arah pencahayaan

Usahakan memotret dengan kondisi pencahayaan yang cukup agar foto yang dihasilkan baik. Pencahayaan natural selalu menghasilkan warna foto yang lebih baik ketimbang foto yang diambil dengan flash kamera. Jika memotret dalam ruangan carilah sumber cahaya buatan yang ada agar foto tampak natural.

4.Hindari Penggunaan Flash

Letak LED Flash pada smartphone letaknya terlalu dekat dengan lensa, sehingga efeknya cenderung mencolok. Lagipula saat flash menyala maka sensor pencahayaan akan bekerja mengukur sesuai lampu LEDsehingga latar tampak akan gelap.

5.Sabar dalam menunggu momen

Bahkan seorang fotografer profesionalpun tidak mudah untuk mendapatkan foto dengan momen yang pas. Kesabaran adalah kunci utama dalam menghasilkan foto yang baik. Saat memotret usahakan buat joke joke kecil sehingga obyek tampak santai dan pada saat tersenyum lakukan pemotretan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline