Lihat ke Halaman Asli

Tegar Rifqiaulian

Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Jepang Universitas Negeri Jakarta

Perkenalkan Karakter Hero Baru, Kamen Rider Destream dan Don Murasame

Diperbarui: 3 Juli 2022   19:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kamen Rider Destream (Twitter.com/Orapu_)

Pada hari ini (3/7/2022), kedua serial tokusatsu dari Super Hero Time masing-masing memperkenalkan karakter hero baru mereka.

Karakter hero baru pertama adalah Kamen Rider Destream dari serial Kamen Rider Revice. Kamen Rider Destream adalah sosok transformasi dari Genta Igarashi, ayah dari Ikki Igarashi.

Destream Driver dari George Karizaki memungkinkan Genta Igarashi untuk berubah menjadi Kamen Rider Destream menggunakan Hercules Vi-stamp. Selain itu, transformasi tersebut tidak menggunakan kekuatan iblis.

Kamen Rider Destream dapat melakukan Genomix Change menggunakan vi-stamp lain, diantaranya Kodomo Dragon Genomix, Crocodile Genomix, dan Kong Genomix.

Kali ini Kamen Rider Destream bertarung dengan Crimson Vail, merupakan sosok Vail yang diperkuat menggunakan Crimson Vail Vi-stamp buatan Masumi Karizaki.

Lagu yang diputar selama pertarungan Kamen Rider Destream dan Crimson Vail adalah "My dream" yang merupakan lagu tema Revice Legacy Kamen Rider Vail.


Selanjutnya ada Don Murasame dari Avataro Sentai Donbrothers dengan beberapa informasi yang dirangkum dari situs web resmi Toei.

Don Murasame dan Don Momotaro (Twitter.com/Donbro_toei)

Don Murasame dikatakan sebagai "pembunuh misterius dari dunia Noto". Ia dibangunkan oleh Mother dan keluar dari dunia Noto. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline