Lihat ke Halaman Asli

TauRa

TERVERIFIKASI

Rabbani Motivator, Penulis Buku Motivasi The New You dan GITA (God Is The Answer), Pembicara Publik

Top! Gelar Pemain Terbaik Liga Inggris Musim Ini Milik De Bruyne

Diperbarui: 16 Agustus 2020   19:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

De Bruyne jadi pemain terbaik Liga Inggris musim ini (sumber: bolalob.com)

Kevin De Bruyne akhirnya mampu menyisihkan para pesaingnya untuk menyabet penghargaan sebagai pemain terbaik Liga Inggris 2019/2020. Gelandang City itu mengalahkan trio pemain Liverpool yaitu Jordan Henderson, Trent Alexander-Arnold dan Sadio Mane. Termasuk menyisihkan Danny Ings (Southampton), Nick Pope (Burnley) dan Jamie Vardy (Leicester City).

De Bruyne memang tampil gemilang bersama City musim ini. Dia berhasil menciptakan 13 gol dan 20 assist untuk membantu City finish dirutan kedua Liga Inggris musim ini dibelakang Liverpool.

De Bruyne juga menjadi orang Belgia ketiga yang berhasil memenangkan penghargaan ini setelah Vincent Kompany (City) dan Eden Hazard (Chelsea). De Bruyne sejatinya sempat bersaing untuk penghargaan lain yaitu gol terbaik musim ini sebelum akhirnya gelar itu jatuh kepada Son Heung Min dari Tottenham Hotspur.

Sementara pemain muda terbaik jatuh ke Alexander-Arnold dari Liverpool dan Manager terbaik seperti kita tahu jatuh ke tangan Juergen Klopp Pelatih Liverpool.

Dengan apa yang dilakukan De Bruyne untuk City, maka rasanya wajar kalau dia diganjar pemain terbaik Liga Inggris musim ini. Semoga penghargaan ini bisa sedikit menghibur De Bruyne (dan City) setelah tim nya terdepak dari Liga Champions Eropa kemarin.

Apakah ini akan memantik semangat De Bruyne dan City untuk lebih berprestasi musim depan? Rasanya memang demikian. Dalam salah satu wawancara dia sempat mengatakan kalau musim depan akan berbeda dengan musim ini, mungkin ini juga sebuah pertanda yang serius untuk para pesaing di Liga Inggris dan Liga Champions, bahwa City akan kembali musim depan dengan lebih kuat dan lebih matang. Di bursa transfer juga City kelihatan aktif untuk membenahi skuadnya menatap musim depan yang tentu saja lebih menantang. 

Menarik untuk kita saksikan bagaimana kiprah De Bruyne dan City musim depan di semua kompetisi yang mereka ikuti.

Selamat Kevin De Bruyne!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline