Sepi tidak selalu buruk dan menakutkan. Ada sepi yang pisau. Dan ada sepi yang risau. Ada juga sepi yang pukau.
Sepi seperti ruang jelajah ambang-sadar. Menakar yang mengakar pada selubung pencarian.
Menjelajahi setiap bisikan kehanyutan dan meredam gejolak dendam.
Adalah sepi yang membawa ke tepi hakiki, ke inti atom, tawaf elektron yang juga sepi sepi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H