Lihat ke Halaman Asli

Taufiq Sentana

Pendidikan dan sosial budaya

400 Puisi untuk Nominasi

Diperbarui: 13 November 2021   21:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri.capaian personal per Septermber, sejak gabung di akhir Juli 2021

400 puisi untuk nominasi

sejak bergabung akhir juli lalu, saya terus berupaya membangun interaksi dengan para pendahulu dan senior di Kompasiana. termasuk juga beberapa kawan yang baru debutan. setiap karya menurut saya sarat perspektif dan menambah kekayaan bahasa.

pada awalnya saya mengkhususkan diri untuk tema pendidikan, kreativitas dan sosial budaya. namun gairah saya pada puisi semakin terwadahi di Kompasiana. apalagi kita bisa melihat karya karya hebat lainnya, sehingga menambah daya untuk mencipta puisi yang khas, baru dan modern serta relevan dengan keadaan zaman.

Untuk itu pada dua bulan masa bergabung, saya telah menerbitkan sekitar 200 puisi, rerata saya menulis dua sampai tiga puisi perhari. dengan tema eksistensial, sosial dan religi.

dengan urutan di atas, kiranya, di 4 bulan masa bergabung di Kompasiana, ada sekitar 400 judul puisi: beberapa ada satu judul tapi merangkum tiga atau 4 puisi.

Dokpri/Moga dapat merayakan 600 artikel dalam 4 bulan di kompasiana.


sehingga, sebagai pendatang baru yang masih amat amatiran, saya semacam mendapat dorongan untuk menjadikan 400 puisi itu sebagai modal ikut nominasi. semoga semua berjalan lancar dan dimudahkan pula urusan panitia.

terima kasih kepada semua sahabat k ners, mohon maaf bila ada, satu dua dialog yg tak terjawab/tervote.

terima kasih pula untuk para admin yang selalu stanby bahkan lewat tengah malam.

salam kompasianer selalu

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline