Lihat ke Halaman Asli

Taufik Uieks

TERVERIFIKASI

Dosen , penulis buku travelling dan suka jalan-jalan kemana saja,

Berkat No PIN 3469, Bisa Masuk ke Masjid MIRAS di Riga, Latvia

Diperbarui: 21 Maret 2018   08:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok.pribadi

Riga di pertengahan Maret, salju masih menutupi sebagian besar kota. Siang itu, hujan rintik dengan ditemani buliran salju membuat jalan-jalan di kota ini bertambah asyik walau dinginnya menusuk tulang. Suhu masih tidak beranjak dari  sekitar titik beku.

Dari kawasan Baznacas Iela, saya menyusuri jalan-jalan sempit kota Riga dan kemudian belok kanan di Lacplesa Iela.  Hujan rintik masih menemani namun intesitasnya kian sedikit.  Bangunan-bangunan di ibu kota Republik Latvia, yang pernah menjadi bagian Uni Soviet ini sangat indah dengan model Art Noveau yang penuh ukiran dan hiasan.

Sekitar 10 menit berjalan, saya sampai di alamat yang dituju yaitu Masjid Islamic Center Miras, alamatnya di Lacplesa Ieala No 35.  Sebelum masuk ke pintu  kayu besar saya melihat-lihat dulu eksterior bangunan ini. Bangunan berlantai 5 atau 6 dengan jendela-jendela yang besar dan hiasan atap berbentuk segitiga yang cantik.

Dok.pribadi

"Muslulmani Centrs, Muslim Center,  AlMarkaz AlIslami " . Dua buah kertas ditempel di jendela kaca pada  lantai 1. Hanya petunjuk kertas inilah sebagai penanda keberadaan Islamic Center di pusat kota Riga ini.

Tepat di bawah jendela ada pintu dari kaca yang menuju ke basement gedung. Ketika saya mencoba membukanya. Ternyata terkunci rapat. Kemudian sayapun masuk melalui pintu besar dengan nomer 35 tadi.

Ternyata saya hanya masuk ke beranda dan setelah naik beberapa anak tangga ada lagi sebuah pintu besar yang tertutup rapat. Wah. Bagaimana masuknya.?

Dok.pribadi

Karena penasaran, akhirnya saya berjalan kembali menyusuri  Lacpsela Iela. Dua atau tiga pintu di sebelah masjid ada sebuah restoran yang menjual kebab. Nah karena lapar dan sedikit lelah , saya mampir sekedar menghangatkan tubuh.

Setelah memesan saurma dan teh hangat, saya sempat bertanya kepada pria yang melayani tadi. Dia menjawab bahwa dia berasal dari Pakistan dan kemudian menjelaskan bahwa untuk masuk ke masjid kita harus menggunakan PIN.  Dia berjanji akan memberitahu setelah selesai makan kebab dan teh hangat. Wah untung ada yang tahu nih.

Dok.pribadi

Selesai makan, pria Pakistan tadi mengajak saya untuk kembali ke masjid. Masuk pintu besar dan kemudian mendekati pintu yang tertutup rapat tadi. Rupanya di dekat pintu ada semaca  panel kecil berisi angka-angka. Pria tadi mengetik 4 angka rahasia dan 'Sim Salabim", pintu pun terbuka. Ssst jangan bilang siapa-siapa yah. Angka itu 3469.

Dok.pribadi

Akhirnya kita sampai ke beranda dalam. Ada lift tua dan tangga untuk naik ke lantai atas gedung. Untungnya masjid ada di sebelah kanan dengan sebuah pintu bertulisakan "MIRAS" dan 'Arabu Valodu Kursi' di bawahnya.

Ternyata Arabu Valodu Kursi ini artinya adalah Kursus Bahasa Arab. Sedangkan Miras sendiri nama untuk Masyarakat Muslim di Riga. Sampai sekarang masih misteri apakah itu sebuah singkatan atau hanya sebuah nama.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline