Lihat ke Halaman Asli

Taufik Uieks

TERVERIFIKASI

Dosen , penulis buku travelling dan suka jalan-jalan kemana saja,

Shalat Jumat di Masjid Ini? Harus Rela Didenda 100 Dollar

Diperbarui: 21 Januari 2016   19:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perjalanan dan nasib kembali membawa raga ini ke New York City. Kota yang dijuluki "Big Apple" paling berkesan dan juga penuh kenangan di bagian timur laut negri Om Obama. Kota yang selalu ramai, tidak perduli dingin nya udara di pergantian tahun..

Kalau di perjalanan terdahulu, takdir mempertemukan kami dengan sebuah masjid megah yang memiliki dua alamat di yaitu di 1771 3rd Avenue dan 222 East 97 street yang bernama Islamic Curltural Center of New York, maka kali ini takdir pula yang mempertemukan kami dengan Islamic Cultural Center yang asli. Yaitu yang sudah ada terlebih dahulu sebelum masjid yang megah di bangun di persimpangan East 97 Street dan 3rd Avenue itu.


Yang membedakan adalah lokasinya di kawasan Manhattan. Kalau yang baru terletak di sebelah timur yang ditunjukan dengan alamat di East 97 Street maka Masjid yang sekarang letaknya di kawasan Barat Manhattan, yaitu alamatnya di 1 Riverside Drive yang teretak persis di persimpangan Riverside Drive dengan West 72nd Street.

Untuk menuju ke tempat ini, kami naik Subway no 3 yang mengular di bawah 7th Avenue dan kemudian Broadway sampai ke stasiun 72nd Street. Dari stasiun cukup jalan kaki sekitar 5 menit menyusuri West 72 Street ke arah barat. Hanya cukup menyebrangi satu blok kita akan sampai di alamat yang dituju. Persis di persimpangan West 72nd Street dan Riverside Drive. “Mana masjidnya?”, sekitika timbul pertanyaan ketika sampai di persimpangan. Memang sekilas disini tidak ada masjid, yang ada hanya deretan rumah-rumah besar berlantai empat atau lima dengan model arsitektur yang seragam. Yang membedakan banguan di pojok adalah sebuah tulisan di atas pintu masuk “Islamic Cultural Center”. Tulisan ini terukir manis pada bagian atas pintu utama yang memiliki dua tiang besar yang mirip dengan rumah mewah bergaya Eropa di Pondok Indah.

Lebih tepat lagi kalau tulisan ini terukir pada balkon lantai dua yang dihiasi dengan pagar yang manis. Di bawahnya juga terkir alamat bangunan ini yaitu “One Riverside Drive”. Pintu utamanya terbuat dari kayu berwarna coklat tua. Di kedua belah kaca tertulis singkatan besar berwarna kuning Emas “ICC”. Sedangkan di kaca bagian atas pintutertulis dalam huruf Hijaiyah Al Markaz Atthaqafi Alislami fi Niuyurk”


Setelah membuka pintu ini, hamparan karpet hijau langsung membentag di hadapan. Wah, masjid ini gak pake basa-basi. Langsung ketemu ruang sholatnya. Tidak ada hiasan apa-apa di karpet ini, hanyagaris berwarna coklat putih untuk penanda setiap saf dan uniknya arahnya juga melintang sekitar 45 derajat sehingga arah kiblatnya miring dan tidak sejajar dengan dinding masjid. Yang pasti banguan ini memang asalnya adalah rumah besar biasa yang kemudian dipakai sebagai masjid.

Sebuah rak sepatu ada di sisi sebelah kiri, sehingga kita pun melepas alas kaki. Turun melalui tangga ke lantai bawah ntuk menuju toilet dan tempat wudhu. Tangganya melingkar membentu sudut 90 derajat. Tempat wudhunya tergolong mewah karena terbuat dari marmer berwarna coklat muda dan putih dilengkapi tepat duduk yang berbentuk bulat.

Di ruang sholat lantai dasar ini tidak terdapat mimbar maupun mihrab. Di tiang , terdapat rak buku bermuka empat yang dipenuhi Al Quran dan buku-buku agama baik dalam Bahasa Arab maupun Inggris. Di atasnya terdapat layar TV berlayar datar. Ada dua buah pintu ruangan yang digunakan sebagai kantor dan ruang imam. Sayangnya pintunya tertutup rapat.

Di dinding masjid, ada bermacam-macam hiasan. Selain jam yang menunjukan waktu sholat fardhu, ada juga pengumuman kertas putih yang berisi pengumuman mengenai jarak waktu antar iqamah dan azan. Sementara dalam ukuran lebih besar ada pengumuman yang menjelaskan bahwa Masjid ini sekarang digunakan juga untuk Sholat Subuh. The Mosque is now open for Fajr Prayer serta di atasnya dengan huruf merah tertulis Al Mosque al’an maftuh lisholatulFajr.

Mata dan pandangan dilemparkan ke sekililing. Tidak terlalu banyak jemaah yang ada di siang itu. Waktu menunjukan sekitar pukul 2 siang. Sebentar lagi waktu Ashar akan datang. Sebagian besar jemaah terlihat merupakan etnis Timur Tengah ataupun berkulit Hitam alias African American. Di bagian lain dinding, ada sebuah poster besar berjudulkan “Adzkar ba’da Ashoatufardhu” yang diterjemahkan menjadi Adhkar after obligatory prayers. Isinya memang ucpakan zikir yang biasa diucapkan setelah setiap shalat.

Ketika waktu ashar tiba, azan pun bergema. Jemaah bergegas naik ke lantai atas. Ternyata disinilah ruang utama sholat. Bentuk dan tata ruang mirip dengan di lantai dasar. Yang membedakan disinilah terdapat sang imam, dan juga tentu juga mihrab dan mimbar.
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline