Turnamen Badminton Arctic Open 2023 digelar 10 hingga 15 Oktober 2023 di venue Energia Areena, Vantaa, Finlandia.
Turnamen merupakan salah satu turnamen level super 500 yang menyediakan total hadiah uang $ 420.000 atau setara dengan Rp 6,593 miliar (Kurs pada 11/10/2023).
Para juara sektor tunggal (putra dan putri) akan diberikan USD 31.500 atau setara dengan Rp 494 juta sesuai dengan aturan statuta BWF. Sedangkan nomor ganda (putra, putri dan campuran ) akan meraih $ 33.180 atau Rp 520 juta.
Kalah di ronde kualifikasi hingga babak 32 besar tidak akan mendapatkan hadiah uang dari penyelenggara. Pemain yang lolos ke babak 16 besar hingga finalis akan meraih Hadiah uang. Hadiah tersebut diterima tanpa potongan pajak (no tax).
Berikut Rincian Hadiah Uang Arctic Open 2023
Data Kurs (11/10/2023)
Sektor Tunggal (MS, WS)
Juara diberikan Rp 494 Juta
Runner-up diberikan Rp 250 Juta
Semifinalis diberikan Rp 95,6 Juta
Perempatfinalis diberikan Rp 39,5 Juta
16 Besar diberikan Rp 23 Juta
32 Besar diberikan Rp -
Sektor Ganda (MD, WD, XD)
Juara diberikan Rp 520 Juta
Runner-up diberikan Rp 250 Juta
Semifinalis diberikan Rp 92,3 Juta
Perempatfinalis diberikan Rp 47,8 Juta
16 Besar diberikan Rp 24,7 Juta
32 Besar diberikan -