Lihat ke Halaman Asli

TAUFIK HIDAYAT

Love, Bless and Dreams Comes True ❣️

Ginting, Gregoria dan Putri Rebut Tiket 16 Besar Hong Kong Open

Diperbarui: 13 September 2023   18:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ginting mengaku main lebih enak dan tetap waspada melawan pemain Malaysia di top 16 (Foto Humas PP PBSI) 

Tiga pebulutangkis Indonesia melenggang ke babak 16 besar ajang Hong Kong Open Super 500 usai memetik kemenangan di hari kedua, Rabu 13 September 2023.

Tunggal putra unggulan kedua, Anthony Sinisuka Ginting berhasil menumbangkan Brian Yang (Kanada) 21-9 21-14 dalam 26 menit pertandingan. 

Di babak selanjutnya, pemain yang bercita-cita ingin menjadi juara Olimpiade itu akan melawan pebulutangkis Malaysia, Leong Jun Hao (Q). Rekor pertemuan 0-0 dengan perbedaan peringkat 2-42.

Hasil hari kedua turnamen bulutangkis Hong Kong Open 2023 (Foto Facebook.com/Badminton Indonesia) 

Selanjutnya, kabar gembira datang dari dua Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardhana.

Gregoria menang susah payah melawan Busanan Ongbumrungphan 21-17 18-21 21-17 selama 64 menit. Selanjutnya Gregoria akan bertemu dengan Yeo Jia Min dari Singapura. 

Hasil hari kedua turnamen bulutangkis Hong Kong Open 2023 (Foto Facebook.com/Badminton Indonesia) 

Gregoria unggul peringkat 8-23 dan rekor 4-2 atas pebulutangkis berbadan kecil tersebut. Jika lolos maka Gregoria akan diprediksi bertemu Carolina Marin di perempatfinal. 

Putri KW, sapaannya di sosial media berhasil mengalahkan Juara Dunia 2017 dengan skor 21-7 23-21 dalam 36 menit. Selanjutnya Putri akan melawan pebulutangkis China, Han Yue.

Hasil hari kedua turnamen bulutangkis Hong Kong Open 2023 (Foto Facebook.com/Badminton Indonesia) 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline