Lihat ke Halaman Asli

TAUFIK HIDAYAT

Love, Bless and Dreams Comes True ❣️

Apriani/Fadia Ingin Bermain Bagus di World Tour Final

Diperbarui: 30 November 2022   12:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apriani/Fadia ingin tampil lepas di WTF (Foto PBSI/Badminton Indonesia) 

Apriani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhani mendapat tiket undangan bertanding ke Bangkok dalam ajang BWF World Tour Finals 7-11 Desember 2022.

Debut Apriani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhani ini adalah kabar gembira karena sebelumnya mereka hanyalah pemain cadangan yakni di peringkat 9 WTF.

Hanya depalan pemain peringkat tertinggi di WTF yang bisa hadir. Namun karena cederanya pemain Jepang maka Apriani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhani dapat bertanding.

Apriani Rahayu mengatakan bahwa mereka tidak ingin pasang target tinggi di turnamen berhadiah 1.500.000 dolar Amerika Serikat itu. Apriani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhani bertekad ingin memberikan penampilan terbaik dulu tanpa memikirkan hasil.

"Kalau peluang kita di sini tidak mau muluk-muluk dahulu," Ungkap Apriani kepada PBSI (29/11). "Kita mau menampilkan yang terbaik saja, masalah hasilnya apa kita tidak mau terlalu memikirkan,” terangnya mantab.

Mereka akan berjuang di Bangkok bersama Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Sejauh ini PBSI belum memasang target apapun di turnamen ini.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline