Lihat ke Halaman Asli

Taufik

Pejalan yang membutuhkan Energi Langit

[Puisi] Cinta dalam Diam

Diperbarui: 8 Oktober 2024   11:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perahu tanpa awak (Dok: Pribadi)

Aku memilih mencintaimu dalam diam
Karena di dalam hening
Tak ada luka dari penolakan

Senyap ini adalah tempat aman
Di mana rasa tumbuh tanpa harus terucap
Menjaga rahasia yang tak perlu dijelaskan

Tak perlu ada tanya yang membingungkan
Atau tatapan yang menjawab dalam kebingungan
Sebab dalam diam, semua menjadi indah dan tenang

Di balik sunyi, kau takkan tahu
Bagaimana cinta ini mengalir seperti sungai
Sederhana, namun deras di dalam hati yang terpaut

Biar saja tetap menjadi misteri
Cinta dalam diam, seperti bayang-bayang
Yang setia mendampingi tanpa perlu dimengerti

Koetaraja, okt24




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline