Lihat ke Halaman Asli

Tasya Hervani

Freelance

Yuk Cari Tahu Cara Mengatasi Inflasi

Diperbarui: 16 Januari 2024   19:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PINT

CARA MENGATASI INFLASI

Inflasi merupakan kejadian alamiah yang pasti terjadi. Tidak ada negara yang dapat menghindari terjadinya inflasi. Untuk itu berikut adalah cara untuk mengatasi inflasi.

Menggunakan Kebijakan Fiskal

Kebijakan fiskal adalah langkah untuk menangani masalah inflasi dengan cara mengatur pengeluaran dan penerimaan pemerintah. Caranya dengan menghemat pengeluaran pemerintah, cara yang satu ini sudah terbukti bisa mengatasi inflasi di suatu negara. Selain mengurangi pengeluarannya, pemerintah dapat melakukan cara lain yakni dengan menaikkan tarif pajak rumah tangga maupun perusahaan. Cara ini dapat menurunkan tingkat konsumsi para konsumen, sehingga harga barang dapat turun.

Menghemat Pengeluaran Pemerintah

Pemerintah dapat menekan inflasi dengan cara mengurangi pengeluaran, sehingga permintaan akan barang dan jasa berkurang yang pada akhirnya dapat menurunkan harga.

Menaikkan Tarif Pajak

Untuk menekan inflasi, pemerintah dapat menaikkan tarif pajak. Naiknya tarif pajak untuk rumah tangga dan perusahaan akan mengurangi tingkat konsumsi. Pengurangan tingkat konsumsi dapat mengurangi permintaan barang dan jasa, sehingga harga dapat turun.

Menggunakan Kebijakan Moneter

Kebijakan moneter bertujuan untuk menjaga kestabilan moneter, sehingga kesejahteraan masyarakat dapat ditingkatkan. Cara dari kebijakan moneter yang pertama adalah dengan membatasi jumlah uang yang beredar. Bank sentral harus mengambil keputusan dan menentukan ketersediaan uang kas pada bank-bank lain. Cara lainnya yakni dengan menaikkan nilai bunga, sehingga banyak orang yang berminat untuk menabung. Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan kebijakan operasi pasar terbuka yang artinya adalah menjual surat-surat berharga untuk mengurangi jumlah uang yang beredar.

Kebijakan Penetapan Persediaan Kas

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline