Lihat ke Halaman Asli

Tareq Albana

TERVERIFIKASI

Mahasiswa

3 Kebiasaan Orang Indonesia yang Bikin Orang Mesir Tertawa

Diperbarui: 19 Maret 2019   14:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Orang Indonesia (Sumber foto: coreymondello.com/indonesian-people)

4 tahun Menjalani hidup di Mesir yang  notabenenya berada jauh dari Indonesia, tak tanggung-tanggung, jaraknya 10.000 kilometer dari kampung halaman saya. Kesepian, sedih dan rindu sudah menjadi sahabat akrab dalam kehidupan sehari-hari. Belum lagi masalah disana-sini yang kadang membuat stress dan patah semangat, namun banyak juga hal yang kembali membangkitkan semangat.

Yah begitulah, namanya juga hidup di rantau, selalu ada saja hal-hal yang membuat kita bersedih, namun banyak juga hal yang bikin kita senang, semuanya itu dinikmati saja, hehe. Toh Mesir adalah negara yang sangat nyaman bagi saya.

Saya merupakan salah satu orang yang sudah terlanjur jatuh cinta dengan Mesir, walau banyaknya masalah di negara ini, namun belum sampai sepelik masalah di negara kita. Ah sudahlah, sekarang saya tidak ingin bahas hal-hal yang berat didalam tulisan ini, santai saja.

Hidup di negara asing mau tak mau membuat saya harus menyesuaikan diri dengan masyarakat sekitar, mulai dari adat istiadat, gaya bicara bahkan gaya makan dan minum. 

Awal-awal tinggal di Mesir saya memang mengalami Culture Shock, banyak hal-hal lucu yang telah saya dan teman-teman alami. Kadang kita masih tidak sengaja membawa kebiasaan di Indonesia yang tak jarang membuat orang Mesir tersenyum-senyum lucu melihat kita.

Karena memang ada beberapa kebiasaan orang Indonesia yang dianggap tabu, aneh bahkan lucu oleh orang Mesir, maka hal ini sangat perlu anda ketahui agar kelak ketika mengunjungi Mesir, anda tidak malu-maluin, haha! 

Check this out!

1. Memakai Kain Sarung ke Mana-mana

Bagi orang Indonesia, kain sarung merupakan pakaian yang sudah sangat lazim dipakai saat menunaikan ibadah sholat. Kain sarung merupakan p pakaian kebanggaan orang-orang Melayu, bahkan kain sarung dipakai didalam acara resmi kerajaan atau adat di beberapa daerah di Indonesia.

Di Jawa, kain sarung merupakan pakaian para Kiyai dan Santri dan sudah sangat lazim dipakai sehari-hari, mulai saat sekolah bahkan hingga bersantai ria.

Namun berhati-hatilah jika anda sedang berada di Mesir, karena di Negeri Pyramida ini kain sarung merupakan pakaian yang tak lazim dipakai saat berada di luar ruangan.  bahkan memakai kain sarung di luar rumah merupakan Aib yang besar bagi masyarakat Mesir. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline