"Who is that girl I see
Staring straight back at me?
When will my reflection show
Who I am inside?".
Kupandangi seraut wajah memelas yang terpantul dari cermin meja rias di kamarku. Siapakah wanita yang sedang menatapku ini? Kapankah akan terpantul kembali wajahku yang sesungguhnya?
Dengan tak percaya kupandangi wajah tersebut. Kapan aku berubah menjadi seorang wanita dengan wajah memelas seperti ini? Mata merah dan membengkak seperti mata orang yang kurang tidur akibat menangis semalaman.
Terbayang kembali masa-masa indah yang kulalui bersama orang yang telah kupilih sebagai pasangan hidupku dalam suka maupun duka dan berharap bisa mengarungi bahtera kehidupan hingga akhir hayat.
Namun tidak semuanya berjalan sesuai dengan keinginan kita.
Setelah tamat SMA kulanjutkan kuliah di salah satu universitas ternama di kotaku dengan penuh semangat dan tekad kuat untuk bisa menjadi orang yang berguna dengan memanfaatkan ilmu yang kupelajari demi pengabdian kepada nusa dan bangsa.
Singkat cerita, setelah menyelesaikan kuliah dan meraih gelar S1 segera kuabdikan ilmu yang kudapat di masyarakat.