Lihat ke Halaman Asli

Tami Nur Herawati

Mahasiswa Statistika Universitas Padjadjaran

Uniknya Film A Perfect Fit, Cerita Romansa Berbalut Adat Bali

Diperbarui: 11 Agustus 2021   09:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar: instagram.com/netflixid

A Perfect Fit adalah sebuah film drama komedi romantis Indonesia tahun 2021 yang disutradarai oleh Hadrah Daeng Ratu dan ditulis oleh Garin Nugroho. Film ini merupakan film orisinal pertama yang diproduksi sendiri oleh Netflix Indonesia bersama Starvision.  

Tak hanya menyajikan cerita cinta romantis, film ini pun menyuguhkan indahnya suasana Bali lengkap dengan adat dan istiadatnya. Diperankan oleh Nadya Arina sebagai Saski, Refal Hady sebagai Rio dan Giorgino Abraham sebagai Deni, film ini berhasil merebut hati para penonton dengan chemistry mereka yang tidak bisa diragukan lagi. 

Totalitas mereka dalam berakting membuat cerita ini semakin hidup dan sangat menarik untuk ditonton.

Cerita Berawal dari Sepasang Sepatu

Sumber gambar: youtube.com/netflixindonesia

Berawal dari ramalan membuat Saski mendatangi sebuah toko sepatu. Tanpa diduga ternyata kunjungannya tersebut membawanya bertemu seorang lelaki bernama Rio sebagai pemilik toko. 

Sederet kejadian pun muncul setelah mereka bertemu. Perlahan rasa cinta diantara keduanya mulai tumbuh, tanpa disadari pertemuan yang berawal dari ramalan tersebut berakhir dengan kejadian yang dapat merubah kehidupan Saski.

Kentalnya Adat dan Budaya Bali

Sumber gambar: instagram.com/netflixid

Mengambil Bali sebagai latar tempat, membuat film ini pun dipenuhi dengan adat dan budaya bali yang tidak hanya di tampilkan melalui dialog antar tokoh, melainkan pula dimunculkan dalam beberapa adegan seperti tradisi gulat lumpur. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline