Lihat ke Halaman Asli

Badrut Tamam

Nikmati tiap jengkal di mana kakimu berpijak, karena di atasnya ada langit yang harus engkau junjung

Musibah Kehilangan Motor Menimpa Dewi Puspita, Guru Matematika SD Fastabiqul Khairat

Diperbarui: 29 Juni 2016   10:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

SAMARINDA, KOMPASIANA.COM,- Musibah kehilangan kendaraan bermotor dialami salah seorang guru Sekolah Dasar (SD) Fastabiqul Khairat Samarinda Jl AW Syahranie Samarinda Ulu.

Selasa (28/6/2016) sekira pukul 14.00 WITA, Dewi Puspita, guru pengampu mata pelajaran Matematika di lingkungan SD Fastabiqul Khairat Samarinda harus rela kehilangan motor kesayangannya karena digondol maling.

Menurut informasi yang media ini peroleh, kendaraan bermotor tipe Scoopy warna biru putih dengan KT 3092 IC milik Dewi Puspita  hilang di depan rumahnya di Jalan Pelita 4 Sambutan. Musibah bermula karena kunci motor lupa dibawa dan masih menempel di motor. Selang beberapa menit ditinggal ke belakang motor scopy yang sering dibawa Dewi mengajar di Fastabiqul Khairat sudah lenyap.

Melalui akun pribadinya, Dewi Puspita coba meminta bantuan media social facebook di grup diskusi dan jual beli terbesar di Samarinda bernama Bubuhan Samarinda.

Berikut kutipan langsung yang media peroleh “Mohon bantuan dan doanya bubuhannya seberataan kali aja ngeliat motor scoopy warna biru putih KT 3092 IC. Tadi hilang sekitar jam 2-an di Pelita 4 Sambutan. Semoga bubuhannya diberi rejeki yang lancar dan kesehatan. Terima kasih. Nomor handphone 082155668730,”Tulis Dewi Puspita.

Tanggapan bernafas dukungan terus mengalir baik dari kalangan guru maupun teman-teman sejawat Dewi Puspita. Sebagaimana diutarakan Pramita Rosari, “Semoga cepat ketemu ya Dewi, semoga masih rejekimu Dew, cobaan banget ini”tulisnya.

Minarni melalui akun facebooknya juga menyampaikan rasa empatinya. “Astagfirullah... motor Bu Dewi kah yang hilang? semoga cepat ketemu ya Bu Dewi Motornya. Aminnnnnn ya robbal alamin,”tulis guru sekaligus bunda dari ananda Alif itu.

Walimurid SD Fastabiqul Khairat pemilik dengan nama akun Ani Dachlia juga memberikan dukungan dan doanya, “Semoga cepat ketemu bunda,”Tulis bunda dari ananda Fildzah kelas 4.

Ada hikmah dibalik segala musibah. Kalau memang masih rejeki Ibu Dewi Puspita, motor scopy kesayangan yang sering dibawanya untuk mendidik anak Fast-Khair itu akan kembali dengan berbagai cara. Tapi kalau belum, nanti Allah akan menggantinya dengan yang lebih bagus. Amien#Tamam Dok Pri




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline