Lihat ke Halaman Asli

Insecure dengan Pendakwah Ulung

Diperbarui: 19 Maret 2023   21:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Insecure.

Baru beberapa hari saja di tanah sulawesi, berbagi cerita dengan seorang ketua umum ddii morowali utara, namanya ustadz sigit hafidzohullahu ta'ala.

dengan pengalaman dakwah puluhan tahun, problematika dakwah yang beliau alami, bahkan pernah tidur dengan ular.

dimanapun  saya diajaknya dengan beliau, semua orang menjamunya dengan jamuan yang ramah. demi menjemput dusun binaan mualafnya, kadang beliau rela bolak balik sendirian dengan jalan yang terjal melalui jarak tempuh 14 jam, ambisius dakwahnya membuat getar hati lawan bicaranya.

ucapku dalam hati, remehnya perjuangan da'i da'i kota, yang hanya sebatas dakwah diatas mimbar, kesana kemari duduk manis mengajar di bawah ac, pulang pulang dapat amplop.

 beliau pernah berpesan "seorang da'i tatkala dihadapkan masalah dakwah jangan malah down, tetapi hadapilah dengan senyuman" .

nyatanya ketika salah satu da'i utusan dewan dakwah diterjunkan di dusun mualaf lambentana sampai terjatuh 17x, tapi apakah harus marah?. mereka hanya tertawa dan menolong satu sama lain dan melanjutkan perjalanannya.

lalu apa yang beliau harapkan dari susah payah dakwah itu? harta? kekuasaan?

outputnya tiada lain  hanya keridhoan allah dari segala bentuk perjalanan dakwahnya.

barakallahu fiik ya ustadzuna. kalkulasi allah  diluar dari perkiraan manusia, semoga allah selalu memberikan keberkahan dalam hidup kami para pendakwah, hingga akhir hayat. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline