Lihat ke Halaman Asli

Curahan Hati Siswa Hari Pendidikan Nasional-2 Mei 2018

Diperbarui: 2 Mei 2018   09:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Pagi ini mendapat kiriman wa, sms dan posting an di FB dari siswa, teman dan sahabat yg mengucapkan selamat hari pendidikan. Dari kiriman tersebut ada 1 wa dr siswa yg membuat meneteskan air mata yg isinya :

" Assalamualaikum pak, Selamat pagi, apa kabarnya pak. Selamat hari pendidikan semoga bapak sehat dan selalu mendapat berkah dr Allah. Pak, saya mau bertanya apa bedanya SMK Negeri 2 Bulik TImur Kabupaten Lamandau-Kalimantan Tengah dgn sekolah lain yg ada di Kalimantan Tengah dan Kabupaten Lamandau khususnya. Sdh 4 tahun SMK Negeri 2 Bulik Timur berdiri tetapi selama itu pula kami tdk pernah mendapatkan sarana pendidikan, kami tdk pernah melihat yg namanya komputer, tdk pernah mendapat pelajaran guru bahasa inggris, matematika dan pelajaran yg baik. 

SMKN 2 Bulik Timur Yg ada hanya 2 gedung saja, tetapi sekolah lain megah dan mendapat fasilitas yg baik, gurunya lengkap dan siswanya pintar dan terampil. Sedangkan kami, hanya bisa melihat saja bagaimana mereka berlomba. Bapak, saya mengucapkan terima kasih kepada bapak, bu Lisne Andung, bu Erfina dan bu Elly Hudawia yg sdh mengajarkan kami dgn baik dan tanpa fasilitas yg lengkap. 

Semoga semua itu tdk membuat bapak dan guru2x yg lain patah semangat untuk menghantarkan kami ke masa depan. Saya ingat selalu apa yg bapak sampaikan pada saat perpisahan kemaren ' masa depan ada ditangan kita masing-masing dan bertanggungjawablah dengan nilai yang kita dapatkan di sekolah '. Oh ya pak, kapan2x main ke kampung ada beras baru dan sekarang buah durian banyak pak. Sekali lagi terima kasih pak, waalaikum salam."

Posting yg membuat menitikkan air mata dan blm bisa ku jawab.

di ambil dari Postingan Facebook Bapak : Kordias Achim

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline