Lihat ke Halaman Asli

Lupin TheThird

TERVERIFIKASI

ヘタレエンジニア

Tentang Sapi Besi, U2, dan Tahun Baru 2021

Diperbarui: 1 Januari 2021   15:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kartu ucapan Tahun Baru yang saya kirim untuk rekan (dokpri)

All is quiet on New Year's Day

Nothing changes on New Year's Day

Entah kenapa pada tanggal 1 Januari, saya suka memutar berulang kali "New Year's Day". Lagu ini dinyanyikan oleh Bono, vokalis grup U2.

Lirik lagu ke-3 dari album "WAR" yang mereka rilis pada tahun 1983 (seperti saya kutip di atas), cocok dengan keadaan sekarang.

Hari pertama tahun baru 2021, memang senyap.

Perayaan yang biasa dilakukan untuk menyambut dan memulai tahun baru, sepertinya banyak ditunda. Misalnya acara countdown di hotel, konser musik, pesta kembang api, konvoi di jalan dan sebagainya.

Di Jepang, pemerintah mengimbau masyarakat agar tidak bepergian selama liburan akhir dan awal tahun. 

Karena jumlah terjangkiti Covid-19 meningkat drastis di Tokyo, khusus bagi tomin (sebutan bagi penduduk kota Tokyo) diimbau untuk tidak mudik. Alasannya, supaya tidak ada peluang virus menyebar ke daerah lain.

Ini merupakan hal yang sulit dilakukan karena saya rasa masyarakat di negara mana pun, pasti ada "ritual" pulang kampung saat liburan Natal dan tahun baru. 

Pemerintah bahkan menganjurkan agar masyarakat pergi ke kuil untuk acara hatsumoude lebih cepat (persisnya, sebelum tanggal 1 Januari 2021). 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline