Banyak sekali wanita yang gemuk ingin memiliki badan kurus agar bisa memakai pakaian apa saja yang di sukainya. Wanita dengan badan gemuk pastinya sangat susah memilih pakaian yang akan di pakai apalagi memilih pakaian yang khusus untuk acara-acara resmi atau acara pernikahan.
Segala macam cara di lakukan agar memiliki tubuh langsing, yaitu seperti sedot lemak bagi yang memiliki uang, mengkonsumsi obat diet, atau menggunakan korset pelangsing di saat ada acara.
Biasanya bagi wanita gemuk yang ingin memiliki tubuh indah dan berisi di saat ada acara solusi mereka biasanya menggunakan korset pelangsing.
Sejarah korset pelangsing
Korset awalnya terkenal di negara ratu victoria inggris abad 19. Korset ini awalnya menggunakan semacam jaring dengan pengikat dibelakangnya guna mengencangkan dan membuat bentuk tubuh semakin langsing. Tapi dari zaman ke zaman korset pelangsing ini mulai bermetamorfosis dari bahan yang di gunakan dan bentuknya berubah.
Zaman dahulu korset pelangsing hanya di gunakan pada saat acara pesta, tapi saat ini korset pelangsing bisa di gunakan bukan hanya di saat pesta tapi di saat kapanpun kita memakainya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H