HDI Leadership 2023 merupakan moment bersejarah pelayaran spektakuler bagi PT. Harmoni Dinamik Indonesia atau biasa dikenal dengan sebutan HDI yang baru saja merayakan ulang tahunya ke-30 dengan menyewa satu kapal pesiar terbesar di Asia, Spectrum of the Seas . Kapal kelas Quantum Ultra salah satu kapal yang dimiliki oleh Royal Caribbean International dengan kapasitas 5600 orang disewa penuh hanya untuk keluarga besar HDI. Sebanyak lebih dari 3200 orang menjadi peserta HDI Leadership 2023 semua itu diantaranya ada para Enterpriser, Management HDI, Staff HDI, Stakeholder, dan tidak lupa masing masing keluarga dari mereka.
Pelayaran spektakuler yang diselenggarakan pada tanggal 8-11 Mei 2023 dengan kapal Spectrum of the Seas selama 4 hari 3 malam dari Marina Bay Cruise Center Singapore menuju Penang tersebut dibiayai penuh oleh perusahaan HDI sebagai apresiasi telah mencapai target selama 1 tahun bekerja. Mulai dari berangkat dari kota masing masing menggunakan pesawat ke Singapore, dan kembali lagi dari Singapore ke kota asal semuanya di biayai oleh perusahaan.
Diawali dengan opening ceremony pada tanggal 8 Mei 2023 yang dilakukan di deck 14 dan 15, seluruh peserta HDI Leadership termasuk didalamnya CEO & Chairman PT. HDI berkumpul dan secara bersama melakukan pembukaan secara simbolis. Dengan ditariknya tuas oleh Mr. Brandon Chia selaku CEO & Chairman PT. HDI menandakan HDI Leadership 2023 telah dimulai dan kapal pun turut bergerak dan berlayar secara bersamaan dengan pembukaan HDI Leadership 2023. Setelah dilakukan pembukaan para peserta HDI Leadership 2023 diberi kebebasan untuk menikmati fasilitas fasilitas kapal yang super megah itu.
Pada hari kedua, tanggal 9 Mei 2023 selain menikmati fasilitas didalam kapal pesiar yang tidak ada habisnya, panitia HDI Leadership 2023 juga mengadakan games untuk para peserta dengan menawarkan hadiah yang tidak tanggung tanggung untuk 5 juara. Hadiah total yang diperebutkan adalah uang cash SGD 1000 ditambah voucer dinner di 5 restaurant mewah berbayar di Spectrum of the Seas.
Games yang dilakukan peserta adalah dengan mengerjakan semua tantantang yang ada di 5 pos yang sudah disediakan oleh panitia HDI Leadership 2023. Pos pos yang dilalui ada pos Live as a Team, pos Learn to Trust, pos Love Our Family, pos Lead with Integrity, dan yang terakhir ada pos Evolve to be Better. Dimana semua pos memiliki filosofi dan makna tersendiri dalam gamesnya sesuai dengan filosofi perusahaan HDI yaitu LIVE LEARN LOVE. Setelah game selesai mereka dibebaskan untuk menikmati fasilitas kapal dan juga berjalan jalan di Penang Malaysia, karena pada pukul 15.00 Waktu Malaysia kapal bersandar di pelabuhan Penang, Georgetown, Malaysia.Pada hari ketiga, tanggal 10 Mei 2023 para peserta dibebaskan menikmati kembali fasilitas fasilitas yang ada di dalam kapal pesiar Spectrum of the Seas. Ada banyak kegiatan yang dapat dilakukan seperti mencoba segala wahana permainan seru mulai dari Skypad, Bumpercars, Seaplex, iFly, NorthStar, FlowRider, Splashaway bay, Rock Climbing dan masih banyak lagi.
Atau bisa menikmati hiburan dan show yang sangat luar biasa di beberapa tempat seperti di Royal Theater, Music Hall, Star Moment, Two70, The Balcony, Solarium dan masih banyak lagi. Atau mungkin menyantap berbagai hidangan dipuluhan restaurant yang ada di kapal seperti diantaranya Windjammer Marketplace, Sontero's Pizza, The Dog House, Jamie's Italian Oliver, Izumi Sushi, Chops Grille Steakhouse, The Hot Pot dan masih banyak lagi restaurant yang memanjakan lidah para peserta HDI Leadership 2023.Pada sore hari di hari ketiga, tanggal 10 Mei 2023 dilakukan sunset party oleh seluruh peserta HDI Leadership 2023. Dimana semua kembali berkumpul ditempat yang sama pada saat opening ceremony, yaitu di deck 14 dan deck 15 tepatnya di main poll. Sembari menunggu matahari terbenam, seluruh peserta menyaksikan secara simbolis acara puncak perayaan 30 tahun PT. HDI dengan pemotongan kue tart oleh Mr. Brandon Chia selaku CEO & Chairman PT. HDI. "Acara akbar ini merupakan wujud apresiasi kami kepada seluruh enterpriser, management, staff, dan segenap Stakeholder yang telah membersamai 30 tahun HDI, HDI tidak akan sebesar dan seluas ini tanpa adanya kalian semua. Ini juga merupakan acara yang fantastis untuk menghadirkan pendiri yang juga merupakan ayah beliau dalam acara perayaan ulang tahun HDI Ke-30, Mr. Peter Chia." ucap Mr. Brandon Chia dalam sambutanya. Selain menyaksikan perayaan 30 tahun HDI, dihidangkan beberapa jenis makanan dan minuman yang juga berkolaborasi dengan HDI's Clover Honey. Matahari mulai terbenam tidak menyurutkan semangat para peserta HDI Leadership 2023 untuk merayakan sunset party 30 tahun HDI. Mereka bernyanyi, menari, dan menghabiskan malam dengan penuh kebahagian yang selalu terpancar disetiap wajahnya.
Setelah seharian beraktifitas dengan aktifitas yang ada di kapal kita diberikan kamar setiap orangnya dengan kamar kelas hotel bintang 5 yang tidak akan terasa kita sedang berada di atas kapal. Kamar yang megah dengan balkon pemandangan laut lepas sungguh tempat istirahat yang sangat nyaman setelah beraktifitas panjang.
Tidak hanya itu selain memberikan pengalaman berlayar yang spektakuler dengan Spectrum of the Seas secara gratis, HDI juga memberikan souvenir yang dibagikan kepada seluruh peserta HDI Leadership 2023. Souvenirnya adalah tas yang berisikan pouch make up, Bee Botanics shampoo with Royal Jelly, Bee Botanics Mouthwash, Bee Botanics Toothpaste, Bee Botanics hand and body lotion, dan juga propoelix. Untuk bisa berlayar dengan Spectrum of the Seas saja tidak sedikit uang yang harus dikeluarkan setiap orang yang akan mengikuti pelayaran bersama Spectrum of the Seas, tapi HDI memberikan semua fasilitas dengan 1 kapal yang disewa penuh dengan segala fasilitas didalamnya secara gratis. Ditambah lagi dengan fasilitas tambahan berbayar dari pihak Royal Caribbean seperti Wifi dan Refreshment yang harganya juga tidak main main untuk dapat menikmati fasilitas tersebut, lagi lagi HDI memberikan semua fasilitas itu secara gratis kepada setiap peserta HDI Leadership 2023. "HDI Selalu ekstra dalam memberikan apresiasi kepada setiap enterprisenya"ujar Maharani selaku peserta HDI Leadership 2023.Tidak heran jika perusahaan HDI bertahan diusia ke-30 tahunnya dengan segala perkembangan yang begitu besar dan ekspansi yang semakin meluas disetiap tahunnya diseluruh Indonesia bahkan sampai ke luar Negara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H