Lihat ke Halaman Asli

Syarif Yunus

TERVERIFIKASI

Dosen - Penulis - Pegiat Literasi - Konsultan

Sediakan Jajanan Kampung Gratis, Cara TBM Lentera Pustaka Jadikan TBM yang Menyenangkan

Diperbarui: 19 Agustus 2024   18:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: TBM Lentera Pustaka

Selain jadi tempat membaca buku secara rutin, TBM Lentera Pustaka sebulan sekali menggelar "jajanan kampung gratis" untuk anak-anak dan para ibu yang mengantar anaknya ke taman bacaan. 

Tujuannya, agar TBM jadi tempat yang asyik dan menyenangkan bagi banyak orang sekaligus jadi apresiasi bagi mereka (anak-anak dan para ibu) yang gampang melangkahkan kaki ke TBM setiap hari jam baca (KElas PRAsekola maupun TAaman BAcaan) di TBM Lentera Pustaka di kaki Gunung Salak Bogor.

Bagusnya, jajanan kampung gratis ini bukan tanpa alasan. Tapi sebagai cara yang dipilih TBM Lentera Pustaka untuk mengajarkan budaya "antre" anak-anak dan kaum ibu saat mengambil kupon untuk jajan kampung gratis. 

Di samping program ini jadi berkah bagi para pedagang di sekitar TBM Lentera Pustaka yang selalu mangkal di TBM tiap kali jam baca. Karena dagangannya cepat laku sehingga bisa segera pulang ke rumah bila dagangannya sudah habis. 

Nantinya dengan kupon yang diterima, setiap pedagang tinggal menukarkan "sejumlah kupon" yang diperoleh ke TBM Lentera Pustaka untuk dibayarkan atau ditukar uang. 

Program "jajanan kampung gratis" ini sudah berlangsung sejak TBM Lentera Pustaka berdiri di tahun 2017 hingga saat ini. Bahkan terkadang, saat ada event CSR atau tamu ke TBM pun digelar jajanan kampung gratis.

Seperti yang terjadi kemarin saat peringatan HUT Kemerdekaan ke-79 RI (18/8/2024), seusai aktivitas "karnaval merah putih dan kampanye ayo baca" yang dihadiri sekitar 300 orang peserta. 

Dalam kesempatan ini, TBM Lentera Pustaka pun menggelar "lomba kostum merah putih", lomba puisi, lomba dongeng, dan lomba read aloud yang dibimbing langsung oleh wali baca dan relawan TBM Lentera Pustaka. Semuanya bisa ikut jajanan kampung gratis dan bergembira ria di taman bacaan.

Terbukti, jajanan kampung gratis TBM Lentera Pustaka sangat menarik untuk banyak orang mau datang dan rajin ke TBM. Dan di dalamnya, ada berkah yang tidak ternilai karena mentraktir semua orang yang ada di taman bacaan. Salam literasi #JajananKampungGratis #TBMLenteraPustaka #BacaBukanMaen

Sumber: TBM Lentera Pustaka




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline