Lihat ke Halaman Asli

Syarif Yunus

TERVERIFIKASI

Dosen - Penulis - Pegiat Literasi - Konsultan

Suara Hati Ibu Buta Huruf di Era Digital, Ajari Saya Baca-Tulis

Diperbarui: 25 Juni 2022   08:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Geberbura TBM Lentera Pustaka

Mungkin, banyak orang tidak percaya. Di zaman yang serba digital sekarang, masih ada kaum buta huruf. Mereka yang tidak bisa membaca dan menulis. Jangankan menggenggam gawai atau handphone, membaca spanduk besar di jalan pun tidak bisa. Apa iya masih ada kaum buta huruf di era digital?

 

Tidak bisa baca-tulis, itulah yang dialami Ibu Euis. Dia bersama 8 ibu-ibu lainnya menjadi warga belajar Gerakan BERantas BUta aksaRA (GEBERBURA) TBM Lentera Pustaka di kaki Gunung Salak Bogor. Dua kali seminggu (Kamis dan Minggu), Ibu Euis rutin belajar baca-tulis. Tentu, bukan agar menjadi orang pintar. Tapi sekadar untuk melek aksara, bisa membaca dan menulis sehingga dapat menemani anaknya saat belajar.

Siapa pun sepakat, tidak satu pun manusia yang ingin terlahir dalam keadaan buta huruf. Tapi apa mau dikata bagi Ibu Euis. Terlahir dari orang tua yang juga buta huruf. Apalagi ekonominya tergolong prasejahtera. Hdiup di zaman begini, pasti kian berat. Jangankan membaca dan menulis, Tanggal lahir pun dia tidak tahu.

"Maapin saya ya Pak. Bacanya harus dekat-dekat. Abis mata saya udah susah lihat kalau jauh..." begitu suara Ibu Euis, warga belajar buta huruf yang mengalami gangguan penglihatan.

"Iyaa Bu, tidak apa" jawab saya singkat.

Tidak ada kata terlambat untuk bisa membaca dan menulis. Apalagi di era digital. Seperti Ibu Euis, sudah puluhan tahun berharap ada yang bisa mengajari baca-tulis. Tujuannya, hanya untuk menemani anaknya bila ada "pekerjaan rumah" dari sekolah. Bukan untuk menjawab soal tapi untuk sekadar membacakan soalnya saja. Tapi sayang, dia tidak bisa membaca, tidak bisa menulis. Sebagai ibu rumah tangga, dia hanya bisa pasrah menerima nasib. Beliau sadar, kaum buat huruf memang gampang diremehkan. Soal apa pun dan oleh siapa pun. Kaum buta huruf yang kian dipinggirkan tanpa ada yang mau membantu.

 

Sejak tiga tahun lalu, harapan Ibu Euis mulai terkuak. Cita-citanya bisa baca-tulis tidak lagi sebatas mimpi. Bisa belajar baca-tulis pun jadi kenyataan. Seperti tiap hari Minggu siang pukul 13.00 WIB, Ibu Euis bersama teman-temannya selalu rajin datang menuju Taman Baca Masyarakat (TBM) Lentera Pustaka di dekat rumahnya. Bergabung di Gerakan BERantas BUta aksaRA (GEBERBURA), kini Ibu Euis pun sudah bisa membaca dan menulis secara sederhana. Walaupun masih terbata-bata, Ibu Euis masih tetap semnagat belajar hingga kini. Mumpung ada yang mau ngajarin, dia selalu semangat untuk datang. 

 "Pak, kita sekolah kan...?" tanya Bu Euis saat tiba di taman bacaan. Sekolah adalah istilah yang digunakan para kaum buta huruf. Saya pun menjawab lantang, "Sekolah dong Bu...". Raut wajahnya pun begitu ceria dan memecah panasnya terik matahari.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline