Lihat ke Halaman Asli

Syarif Yunus

TERVERIFIKASI

Dosen - Penulis - Pegiat Literasi - Konsultan

Mahasiswa UNJ dan Pendongeng Gelar Teater Boneka di TBM Lentera Pustaka

Diperbarui: 18 Juni 2022   17:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: TBM Lentera Pustaka

Mahasiswa Sastra Indonesia FBS UNJ menggelar "teater boneka" di TBM Lentera Pustaka (18/6/2022) dengan menghadirkan talen Kak Iwan (Pendongeng Jakarta). Acara ini menjadi bagian dari pemenuhan tugas kuliah Manajeman Pertunjukan kelompok Pukul 4 Production (Vania, dkk) yang diampu dosen Dr. Irsyad Ridho.

Dihadiri 40 anak TBM Lentera Pustaka, pertunjukan teater boneka ditujukan untuk memberi motivasi akan pentingnya membaca buku di kalangan anak-anak, di samping menanamkan akhlak baik melalui cerita dongeng "Pohon yang Sombong".

Syarifudin Yunus, Pendiri TBM Lentera Pustaka menyambut baik pertunjukan boneka di taman bacaan sebagai bentuk kolaborasi mahasiswa, kampus, dan taman bacaan. Hal ini terlihat dari antusias anak-anak dan para ibu yang hadir. "Teater boneka ini sangat bangus dan manfaat untuk anak-anak taman bacaan. Semoga ke depan, kolaborasi mahasiswa UNJ dengan TBM Lentera Pustaka bisa berlanjut. Sebagai upaya membangun kegemaran membaca di kalangan anak-anak usia sekolah" ujar Syarifudin Yunus, Pendiri TBM Lentera Pustaka di sela acara.

Bertajuk "DOREMI -- Dongeng Riang bersama Kak Iwan", acara ini juga ditujukan untuk menguji kemampuan mahasiswa Sasindo FBS UNJ dalam menjlakan manajemen pertunjukan. Dari mulai proses merencanakan, mengorganisasikan, dan meng-ekseskui acara dengan talen pendongeng. Agar pertunjukan dapat terlaksana dengan lancar dan menarik audiens penonton.

"Melalui kuliah Manajemen Pertunjukan harapannya mahasiswa tahu cara mengelola pertunjukan dan proses produksi materi teater boneka. Agar nantinya mahasiswa kompeten dalam menggelar pertunjukan seni" ujar Dr. Irsyad Ridho.

Sebagai tindak lanjut, mahasiswa Sasindo FBS UNJ pun akan mendukung aktivitas sastra yang dikembangkan di TBM Lentera Pustaka. Karena itu, saat Festival Literasi Gunung Salak #5 pada November 2022 nanti, mahasiswa Sasindo FBS UNJ pun akan menampilkan teater dan musikalisasi puisi di TBM Lentera Pustaka. Untuk memperkenalkan aktivitas sastra di kalangan anak-anak taman bacaan.

Sumber: TBM Lentera Pustaka

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline