Lihat ke Halaman Asli

Syarif Yunus

TERVERIFIKASI

Dosen - Penulis - Pegiat Literasi - Konsultan

Puasanya Surti; Life is Unpredictable

Diperbarui: 21 Juni 2016   23:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Surti baru saja meletakkan sajadah. Seusai sholat tarawih. Ia tersenyum sendiri. Seperti ada yang sedang dipikirkannya. Ada yang mengganggu batinnya. Entah kagum atau bagaimana. Life is unpredictable, batin Surti bergumam.

Seketika Tono suaminya melihat senyum simpul istrinya. “Kenapa kamu tersenyum, Bu?” tanyanya.

“Ohh gak Mas. Aku sedang berpikir saja. Tadi sore menjelang buka, pengen banget makan asinan. Ehh gak lama, kebetulan tetangga sebelah malah ngasih asinan. Sama seperti anak kita Farid, dia yang daftar sendiri SMA di Banten dan tinggal di asrama. Kok ya, kebetulan berhasil. Sebentar lagi, dia akan meninggalkan rumah untuk belajar selama 3 tahun” jawab Surti panjang.

“Lho kok, kejadian seperti itu kamu anggap kebetulan, Bu. Sungguh, dalam hidup ini tidak ada yang kebetulan” terang Tono lagi.

“Iya Mas. Tapi kan terkadang dalam hidup kita ada saja yang tidak direncanakan. Malah bisa jadi kenyataan. Itu kan sama saja dengan kebetulan” tegas Surti.

“Terus kalo begitu, bila ada orang sakit yang kita kira tidak bisa disebuhkan lagi tapi malah sembuh. Itu termasuk kebetulan tidak? Atau jika dulu waktu, aku memperoleh pasangan hidup seperti kamu, padahal sebelumnya kita tidak kenal sama sekali juga suatu kebetulan? Gimana menurut kamu, Bu?” tanya Tono kepada Surti.

Surti terdiam sejenak. Agak sulit menjawab pertanyaan suaminya. Mungkin orang yang divonis sakit keras lalu bisa sembuh. Atau pertemuan dengan Tono suaminya dulu juga sebagai kebetulan.

“Bisa jadi Mas, itu semua kebetulan. Karena tidak bisa diduga oleh kita kan…” jawab Surti.

Tono berdiri dari temat duduknya. Ingin menjelaskan kepada istrinya. Tentang kebetulan dalam hidup.

“Inilah yang kita perlu luruskan. Sungguh dalam hidup kita, tidak ada sesuatu yang terjadi karena kebetulan. Semuanya sudah ada dalam rencana Allah, sudah ditakdirkan” jawab Tono.

“Mengapa bisa begitu, Mas. Apakah semuanya ada dalam rencana Allah?” tanya Surti lagi.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline