Lihat ke Halaman Asli

Jejak-jejak

Diperbarui: 25 Juni 2019   02:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

www.greencommunitiescanada.org/

Jejak-jejak bicara
mengurai catatan dan halaman
menjadi saksi paling bisu, tak bersuara
namun ia, pasti adanya 

jejak-jejak berkata
diksi dan aksara telah mengurai cinta
menyambung tali temali yang berserakan
merendanya menjadi rangkai sulam keindahan 

jejak-jejak menanda
tentang waktu yang telah dihabiskan bersama
mengisi ruang-ruang yang diselimuti tebalnya awan
menjadi senyawa data yang tak terbantahkan 

jejak-jejak bersaksi
tentang pengorbanan anak-anak ibu pertiwi
menggantang nyawa dengan darah berhamburan
melupakan kepentingan diri apalagi kekayaan  

jejak-jejak api penuh bara
tentang kejahatan dibalut kemasan lalu dipertontonkan
dan kebenaran disapu habis digilas kemunafikan
menuju puncak tertinggi di episode akhir kebangsaan 

Cimahi, 25 Juni 2019

Illustrasi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline