Lihat ke Halaman Asli

Mari Beristighfar

Diperbarui: 13 November 2016   09:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Illustrasi: http://www.nu.or.id

mari mengangkat kedua lengan
dan menadahkannya kepada Tuhan
agar bangsa ini selalu diberi kemenangan 

mari menundukkan segala keangkuhan
agar bala dan bencana tidak diturunkan
dan pembangunan bisa kita lanjutkan 

mari budayakan istighfar
agar selalu diberi jalan keluar
dan kita tak pernah kehilangan nalar 

mari memohon ampunan
agar keridloan Tuhan dilimpahkan
dan dosa-dosa bangsa ini dihapus Tuhan 

mari mengikis segala kesombongan
agar negara bangsa ini tak dililit kegaduhan  
dan tetap toleran dengan ragam kebhinekaan 

mari menghilangkan tingginya rasa memiliki
agar pribadi bangsa ini penuh keikhlasan hati
dan bersama membangun bangsa berjati diri 

Bandung, 12 Nopember 2016

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline