Akhirnya, di hari Rabu, 15 Juni 2022, Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali melakukan perombakan kabinetnya.
Dua orang menteri masuk, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) menggantikan Muhammad Lutfi sebagai Menteri Perdagangan dan mantan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menggantikan Sofyan Djalil di posisi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertahanan Nasional (ATR/BPN). Selain itu, ada tiga orang wakil menteri yang berasal dari PDIP, PSI, dan PBB.
Dari reshuffle di atas, ada yang menarik perhatian penulis, yakni komentar yang disampaikan Rocky Gerung (RG) seperti yang dikutip media online.
Menurut penulis, manusia berinisial RG ini, merupakan salah satu orang yang selalu "mencibir" Jokowi sebagai sosok yang tidak mampu, tidak kompeten, atau tidak pantas memimpin negara sebesar dan seberagam Indonesia ini.
Namun, apa yang dikomentarinya kali ini sungguh sangat berbeda.
Rocky Gerung menyebut Presiden Jokowi Jenius. Inilah yang penulis anggap, pernyataan RG terhadap Jokowi sangat berbeda dengan pernyataan-pernyataan sebelumnya.
Bahkan, ketika ada seorang Profesor dari Nasional University of Singapore, Kishore Mahbubani yang memberikan pujian pada Presiden Jokowi melalui artikel yang dipublikasikan dengan judul "The Genius of Jokowi" pada 6 Oktober 2021, Rocky justru menyarankan Profesor Mahbubani ini untuk melakukan riset terlebih dahulu sebelum menyebutkan Jokowi Jenius.
Ya, begitulah Rocky Gerung, selalu tendensius.
Apa yang dikatakannya selalu menjadi polemik. Lebih-lebih jika nadanya cenderung berbau cibiran kepada orang nomor satu di Indonesia tersebut.
Pernyataan Rocky Gerung yang menyebut Presiden Jokowi jenius karena merangkul PAN kedalam kabinet, sepertinya sangat berbeda jauh dari sebelumnya.