Gitar merupakan salah satu alat musik populer di kalangan masyarakat. Bermain gitar bisa dilakukan siapa saja, mulai dari yang hanya sekedar hobi untuk mengisi waktu luang sampai mereka yang ingin serius mencari penghasilan dari bermusik. Namun yang pasti, jika ingin bermain gitar itu harus punya gitar.
Saat hendak membeli gitar, pastikan kamu memilih yang tepat baik dari sisi suara, kualitas dan juga harganya. Hal ini untuk menunjang kenyamanan dan kelancaran kamu saat belajar bermain gitar. Berikut ini ada beberapa tips yang dapat kamu perhatikan saat akan membeli gitar.
- Tentukan Jenis Gitar: Klasik, Akustik, atau Elektrik
Menentukan gitar klasik, akustik, atau elektrik merupakan tahap pertama dalam menentukan gitar pertama kamu. Secara spesifikasi, gitar klasik menggunakan senar nilon (nylon strings) yang menghasilkan suara yang lebih lembut dan memiliki leher (neck) yang lebih lebar.
Sedangkan gitar akustik dan elektrik menggunakan senar steel/baja (steel strings) yang menghasilkan karakter suara lebih tajam (bright) serta kedua gitar ini memiliki ukuran leher yang ramping. Bedanya, gitar elektrik memerlukan sambungan ke amplifier dan listrik untuk mengeluarkan suara.
- Sesuaikan dengan Genre Musik dan Musisi Favoritmu
Walaupun terkesan sederhana, lagu yang kita suka dengarkan setiap hari dapat membantu kita dalam menentukan gitar apa yang akan kita beli. Misalnya jika kamu suka dengerin lagunya Ten2Five, kamu bisa beli gitar akustik.
- Visual dan Finishing Gitar
Visual juga merupakan hal penting yang harus dipertimbangkan saat kamu ingin membeli gitar. Mulai dari bentuk bodi, warna, dan jenis finishing. Pada era sekarang ini, terdapat finishing glossy atau mengkilap dan matte (tidak mengkilap).
- BUDGET
Yang terakhir ini sebenernya yang paling penting dalam menentukan gitar apa yang akan kamu bawa pulang. Sebisa mungkin kamu harus memastikan tidak overbudget atau underbudget karena itu akan mempengaruhi hal lainnya secara keseluruhan.
Itulah beberapa tips memilih gitar untuk pemula agar tidak terjadi kesalahan dalam membeli yang akan kalian sesali di kemudian hari. Jangan lupa mencoba pada saat membeli. Jangan tergesa-gesa dan tetap teliti dalam membeli barang apapun. Yang terpenting "Belilah sesuai fungsi, bukan gengsi".
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H