Dalam rangka Tour atlet Catur Yunior binaan PERCASI Kota Makassar ke Club-club Catur di wilayah Kota Makassar, Pengurus Kota PERCASI Makassar menyempatkan waktu untuk melaksanakan sosialisasi cabang olahraga catur di Car Free Day Jalan Jenderal Sudirman Makassar pagi tadi, Minggu 8 September 2024.
Sosialisasi ini sekaligus untuk mengenalkan kepada masyarakat kota Makassar perihal atlet-atlet Yunior binaan PERCASI Kota Makassar yang dipersiapkan untuk mengikuti pelaksanaan Kejuaraan Catur Provinsi (Kejurprov) Sulawesi Selatan pada bulan November 2024 yang akan datang. Persiapan demi persiapan terus kami lakukan untuk meningkatkan skill dan mental bermain anak didik kami, ujar Syaiful Sekretaris Umum PERCASI Kota Makassar.
Hadir dalam kegiatan sosialisasi ini antara lain Daffa, Marino, Cakra dan dua atlet Yunior putri. Selain itu hadir pula pelatih anak didik binaan PERCASI Kota Makassar yaitu Master Ignasius Bongga dan para orang tua atlet yang selama ini sangat antusias dalam mendukung program pembinaan Yunior PERCASI Kota Makassar, ujar Syaiful.
Kami takkan bisa apa-apa bila tanpa dukungan dari semua orang tua atlet yunior, sebab merekalah yang paling berjasa dalam mendukung program kerja kami ini. Disaat kami sama sekali tidak memiliki dana pembinaan oleh karena masalah yang sedang dijalani oleh Pengurus KONI Kota Makassar sehingga dana pembinaan tidak diberikan oleh Walikota Makassar. Namun kami tetap jalan dalam pembinaan atlet.
Tak henti-hentinya saya mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh orang tua atlet yang mendukung kami, dan kami mengharapkan agar jangan lelah dan tetap semangat dalam mendukung anak-anak mereka dalam latihan catur, tutup Sekretaris Umum PERCASI Kota Makassar.
saz
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H