Lihat ke Halaman Asli

Syahidin Al Hakim

Mahasiswa/KKN

Mahasiswa KKN - Tematik Lingkar Kampus Undip Tembalang Melakukan Sosialisasi Energi Baru

Diperbarui: 2 Desember 2022   21:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Koordinator program Fahri Adam melakukan penempelan psoter energi terbaru di Pojok Literasi Rw003, Tembalang (Dokpri)

Tembalang Semarang. - Energi yang bersifat terbarukan mempunyai peran yang sangat penting dalam memenuhi kebutuhan energi mengingat sumber tersebut sangat melimpah. Hal ini disebabkan penggunaan bahan bakar untuk pembangkit-pembangkit listrik konvensional dalam jangka waktu yang panjang akan menguras sumber minyak bumi, gas dan batu bara yang makin menipis dan juga dapat mengakibatkan pencemaran lingkungan (12/11).

Oleh karena itu diperlukan kesadaran dari masyarakat akan pentingnya penggunaan energi baru terbarukan yang mana sumber energi ini tidak akan habis, dapat digunakan terus- menerus serta menghasilkan polusi yang minim yang akan tetap menjaga lingkungan, kesehatan serta masa depan kita. Atas dasar tersebut salah satu Mahasiswa Fakultas Teknik Program Studi Teknik Mesin, Fachri Adam mencoba mengingatkan kembali dan meningkatkan kesadaran akan energi baru terbarukan atau renewable energy.

Kegiatan ini diawali dengan pencarian informasi mengenai apa itu EBT, apa saja bentuknya, serta tantangannya di Indonesia. Setelah didapatkan informasi tersebut langkah selanjutnya yang dilakukan yaitu pembuatan poster yang nantinya akan disebarluaskan kepada warga melalui program sosialisasi serta penempelan poster pada poskamling RT setempat.

Program sosialiasasi ini dilaksanakan di RW 03 Kelurahan tembalang pada tanggal 12 November 2022 dan dihadiri oleh ibu-ibu PKK RW 03 Kelurahan tembalang. Kegiatan sosialisasi diadakan sesi doorprize agar menarik perhatian dari target yang dituju.

Kegiatan sosialisasi ini mendapatkan sambutan yang positif dari masyarakat terutama ibu-ibu PKK yang hadir. Melalui sosialisasi mengenai energi baru terbarukan yang bersih ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat serta membekali masyarakat akan pentingnya energi baru terbarukan yang dapat menggantikan energi fosil yang sifatnya tidak dapat diperbarui serta jumlahnya yang terbatas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline