Lihat ke Halaman Asli

Bung Adian Napitupulu, Inilah Khasiat Bobo Siang

Diperbarui: 17 Juni 2015   18:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

14152796481906077171

[caption id="attachment_352070" align="alignnone" width="700" caption="(sumber: www.tribunnews.com)"][/caption]

Kursi-kursi di ruang paripurna DPR RI, bukan kursi sembarang kursi. Ini kursi sakti, bung. Untuk memperebutkan jatah satu kursi hitam ini saja, harus menempuh sebuah perjalanan panjang penuh onak-duri dan merobek kantong lebar-lebar. Maka, jangan salah! Kursi ini sangat empuk dan berkualitas nomor wahid lho.

Nah, sekarang tinggal menikmatinya. Disaat suasana menjelang siang. Kira-kira pukul 11.00 WIB. Ketika hiruk-pikuk suasana rapat paripurna DPR tak lebih seperti suara sekumpulan kumbang yang berdengung-dengung lagi mengorek batang kelapa.

Saya bisa membayangkan, sekiranya jadi Adian Napitupulu. Adian duduk menyandarkan kepala dikursi empuk ini, seolah berbaring di sebuah pantai tropis sambil memakai kacamata hitam anti ultra violet. Dikanan-kiri gadis-gadis cantik nan seksi sedang bermain voli pantai sambil tertawa riang. Betapa pemandangan nan elok. Silau sinar matahari menerpa, berkhasiat menghilangkan plek-plek (bercak-bercak) hitam di permukaan kulit wajah. Angin sepoi-sepoi bertiup semilir. Daun-daun nyiur menari-nari seperti ingin membuang semua beban lelah di pundak dari tugas-tugas rapat yang tak ada habisnya. Zzzzz-zzzzz....

Tak ada doa yang bisa menolak godaan menutup mata barang sejenak. Sambil menenggelamkan diri disandaran kursi empuk ini. Sungguh akan terasa sangat nikmat sekali.

Ssstttsss...

Sobat Kompasiana, mari kita biarkan Mr. Adian Napitupulu tertidur barang sejenak. Kasihan dia, lagi kecapekan memikirkan negara yang tercinta ini. Sekarang kita bahas manfaat bobo siang bagi kesehatan.

Saat kelopak mata terasa berat yang tak tertahankan lagi, godaan untuk menyandarkan kepala begitu kuat. Maka, sebaiknya, janganlah dilawan godaan bobo siang itu. Karena di balik bobo siang, ada beberapa manfaat yang bisa kita petik bagi kesehatan.

1. Me-refresh pikiran dan daya ingat

Otak butuh istirahat. Bobo siang berkualitas, yang tak butuh waktu lama, cukup 15-20 menit, bisa mengistirahatkan otak. Kata dokter, bobo siang yang berkualitas bisa mengaktifkan fase slow wave atau gelombang pendek di otak. Aktivitas gelombang pendek ini bisa merefresh pikiran dan daya ingat.

2. Meredakan Stres

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline