Lihat ke Halaman Asli

Suyito Basuki

TERVERIFIKASI

Menulis untuk pengembangan diri dan advokasi

Selamat Jalan Bung Ade Manuhutu, Penyanyi Pop Era 1970-an

Diperbarui: 15 Januari 2024   12:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Penyanyi yang menjadi Gembala Jemaat (Sumber Foto: Indotrend) 

Selamat Jalan Bung Ade Manuhutu, Penyanyi Pop Era 1970-an

Oleh: Suyito Basuki

Terbetik kabar di sebuah WA Group bahwa penyanyi legendaris Ade Manuhutu dipanggil Tuhan, Minggu 14 Januari 2024 hari yang lalu. Ade Manuhutu meninggal dalam kapasistas sebagai seorang rohaniwan di gereja GBI yang terletak di Mandala Utara Tomang Jakarta Barat.  

Di akun instagram @gbi_bukitkalvari disebutkan Rest in Christ's Rare Ps Ade Manuhutu.Telah berpulang ke rumah Bapa di Surga Gembala Senior (Papa, Opa, Saudara) kita terkasih, Pdt. Ade Manuhutu pada hari Minggu, 14 Januari 2024 pukul 19.30 WIB.

Ade Manuhutu bernama lengkap Adrian Stefanus Louis Manuhutu lahir di Ambon, Maluku 10 Juli 1948.  Sampai dengan meninggalnya, Ade Manuhutu memiliki usia 75 tahun.  

Berdasar akun instagram @gbi_bukitkalvari disebutkan bahwa pada hari Minggu itu, jenasah sementara ditempatkan di Rumah Duka Sentosa RSPAD, ruang B.  Sebagaimana yang ditulis oleh indotren.com, bahwa ibadah penghiburan pada hari ini Senin 15/1/2024 pukul 19.00.  Kemudian ibadah tutup peti akan dilaksanakan Rabu 17/1/2024 pukul 09.00 dan pada pukul 10.00 jenazah diberangkatkan ke TPU Pondok Rangon untuk dimakamkan.

Lagu Nona Ana

Ade Manuhutu dikenal sebagai penyanyi yang populer di tahun 1970-an.  Penyanyi populer seangkatannya adalah Edy Silitonga, Bob Tutupoli dan Broery Marantika.  Lagu yang nge-hits dinyanyikannya pada waktu itu adalah lagu yang berjudul Nona Ana.  Lagu Nona Ana ini mendiskripsikan kekagumannya pada seorang gadis yang bernama Ana.  

Dalam lagu itu, puja-puji diberikan kepada gadis yang bernama Ana yang menarik hatinya. "Engkau bergaun bersahaja, Cara hidupmu sederhana Lagak dan gayamu serasi tanda kau wanita berpribadi...Nona Ana, nona Ana Anda membuat semua pria tertarik lagi terpesona padamu, Nona Ana, Nona Ana beruntunglah seorang pria, yang dapat menyunting dirimu nantinya, nantinya..." Demikian potongan syair lagu Nona Ana yang masih melekat di hati penulis.

Selain lagu Nona Ana, ada satu lagi lagu favorit setidaknya bagi penulis.  Lagu itu berjudul Virgo.  Mengapa penulis menyukai lagu Virgo?  Selain suara Ade Manuhutu yang berat dan khas yang penulis sukai, syairnya indah sekali menggambarkan betapa positifnya aura seseorang yang berzodiak Virgo.  

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline