GROBOGAN- Danramil 0717/03 Toroh Kapten Inf Edy Suryanto bersama anggota mengikuti senam bersama karyawan BKK dan jajaran Forkopimcam Toroh bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan, Jumat (19/10)
Acara tersebut juga dihadiri oleh Camat Toroh Indartiningsih. S. Sos, Kapolsek Toroh AKP Sudarwati S.H., Kepala BKK Unit Toroh Bpk Moh. Arwan Hamidi beserta Karyawan dan Karyawati, para pegawai Staf Kecamatan Toroh sebanyak 120 orang.
Danramil Kapten Inf Edy Suryanto mengatakan, kegiatan olahraga bersama dilaksanakan secara rutin setiap hari Jumat, disamping sebagai sarana untuk menjaga kesehatan juga mempererat rasa kebersamaan antar Instansi yang ada di wilayah Kecamatan Toroh.
"Kegiatan senam bersama ini dilaksanakan selain untuk menambah kesehatan juga menjalin silaturahmi dan mewujudkan kemanunggal TNI Rakyat," tuturnya.
Menurutnya, sebagai satuan komando kewilayahan kegiatan semacam ini harus dipertahankan dan ditingkatkan, sehingga akan tercipta rasa kebersamaan, keakraban, kekeluargaan, hubungan yang harmonis antara Instansi serta masyarakat yang ada di wilayah.
"Selain itu, senam memang meningkatkan kesehatan sehingga kita bisa memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. Kegiatan seperti ini lebih baik bila dilakukan secara terus menerus dan berkesinambungan sehingga koordinasi tetap terjalin baik," pungkasnya.(Pendim 0717/Pwd)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H