Lihat ke Halaman Asli

Sutiono Gunadi

TERVERIFIKASI

Blogger

Kopi Bah Sipit, UMKM Legendaris Bogor

Diperbarui: 28 Mei 2024   10:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ragam produk  (dokpri)


Pernahkah Anda menghindar dari kemacetan kota Bogor, misal dari jalan Surya Kencana atau Juanda? Cobalah ke daerah agak pinggir yang tidak begitu macet, tepatnya di kawasan yang dikenal sebagai Little Arab atau Kampung Arab-nya kota Bogor.

Di dekat Kampung Arab, tepatnya di jalan Empang, Beberapa meter dari Bogor Trade Mall, diantara deretan toko parfum toko oleh-oleh haji, dan kayu gaharu, Anda akan nenemukan sebuah gerai kopi jadul, namanya Kopi Bah Sipit.

Gerai kopi pada sebuah rumah jadul, yang minimalis, kira-kira berukuran 4x3 meter, termasuk etalase, lemari, meja, dan kursi juga jadul. Yang agak baru hanya sebuah kulkas untuk menyimpan kopi siap minum. Ada es kopi, es kopi mix, es kopi gula aren, dan ladies drink.

Gerai kopi (dokpri)


Hanya melayani pembuatan kopi secara manual, tidak dengan mesin espresso, yang hanya dilayani oleh dua karyawan wanita.

Ruang duduk untuk pelanggan hanya terdiri dari empat  meja dengan sepasang kursi pada tiap meja. Lalu ada background berupa giant banner yang berkisah tentang kopi.

Hiasan hanya berupa foto-foto Bogor jaman dulu yang sudah menguning ternakan usia.

Foto Bogor (dokpri)

Sedangkan jajaran produk kopi bubuk Robusta tertata rapi di etalase, produk andalan sejak bisnis mulai bergulir. Senuanya masih menggunakan bungkus kertas sampul berwarna coklat.

Disamping itu juga tersedia diversifikasi produk berupa kopi saset hitam dan putih, kopi drip dan kopi Arabica kelas satu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline