Lihat ke Halaman Asli

Sutiono Gunadi

TERVERIFIKASI

Blogger

Dejan/Gloria Juara Ganda Campuran Syed Modi 2023

Diperbarui: 3 Desember 2023   23:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dejan / Gloria ( sumber gambar PBSI)

Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan / Gloria akhirnya mencapai puncak Syed Modi India International 2023, dengan memasuki babak final. Meski  kejuaraan bulutangkis ini tidak diikuti pemain peringkat dunia 1-10, namun masih termasuk dalam agenda BWF Super 300. Pertandingan dilaksanakan di Babu Banarasi Dae, Lucknow, India.

Jepang berhasil meloloskan 5 wakil ke final di tiap partai, lainnya terbagi rata masing-masing 1 wakil, yakni tuan rumah India, Indonesia, Denmark, Malaysia, dan Taiwan.

Gelar juara ganda campuran akhirnya diraih pasangan Dejan / Gloria setelah menundukkan
Yuki Kaneko / Misaki Matsutomo secara dramatis 20-22,21-19,25-23.

Pasangan ganda putri Jepang, Rie Iwanaga / Kis Nieanishi berhasil meraih gelar juara setelah mengalahkan pasangan tuan rumah,
Tanisha Crasto / Ashwini  ponnappa 21-14, 17-21,21-16.

Tunggal putri Jepang Nozomi Okuhara menundukkan tunggal putri Denmark, Line Hojmark 21-19,21-16 dalam 51 menit dan menjadi juara.

Tunggal putra akhirnya gelar juara diraih tunggal putra Taiwan, Chi Yu Jen yang menaklukkan tunggal putra Jepang, Kenta Nishimoto 20-22,21-12,21-17.

Akhirnya gelar ganda putra lari ke Malaysia, setelah pasangan Choong Hon Jian / Haikal Muhammad  menyisihkan pasangan Iepang, Akira Koga / Taichi Saito 18-21,21-18,21-16.

Dengan berakhirnya Syed Modi India International 2023, maka distribusi gelar juara diperoleh Jepang (2), Indonesia (1), Malaysia (1),  dan Taiwan (1).

Sampai jumpa di BWF Tour Final !

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline