Lihat ke Halaman Asli

Sutiono Gunadi

TERVERIFIKASI

Blogger

6 Alasan Menonton Film OMG

Diperbarui: 12 Januari 2023   05:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tiket OMG (dokpri)

Film berjudul "Oh My Girl" (OMG) ini adalah sebuah film Thailand berdurasi 138 menit yang memiliki pesan moral yang bagus bagi para remaja yang mulai mengenal cinta. Film bergenre komedi romantis ini telah diputar sejak Oktober 2022 di Thailand. Sementara di Indonesia pemutaran perdana untuk undangan khusus baru diputar 11 Januari 2023, sedangkan untuk umum baru dapat disaksikan di jaringan bioskop Cinepolis mulai tanggal 18 Januari 2023.

Nobar Komik (dok: Komik)

Sinopsis

Film ini berkisah tentang cinta yang rumit dan kusut antara Guy (Wongravee Nateetorn) dan June (Pleampichaya Komalarajun). Kerumitan ini disebabkan keduanya tidak dapat mengkomunikasikan perasaan cintanya.

Putus sambung terjadi, sehingga suatu saat June bertemu seorang pemusik tampan Pete (Peach Pachara) saling jatuh cinta. Dan Pete berani segera melamar June, akhirnya mereka menikah dan dikaruniai seorang anak.

Guy yang mengetahui June sudah punya pacar dan menikah, malahan mati-matian berusaha memenangkan cinta June. Akibatnya, keduanya sering bertemu sembunyi-sembunyi, diawali dari Guy menjadikan June seorang artis, dengan tujuan dapat mendekati June kembali. Bahkan mereka  melakukan pertemuan terakhir dengan menghabiskan satu pitcher bir. Karena keasyikan bicara, keduanya tidak sadar akhirnya telah menghabiskan banyak pitcher bir. Keduanya pulang meninggalkan bar  saat jalanan menuju tempat tinggalnya sudah terendam banjir, yang mengingatkan saat keduanya berpacaran juga mengarungi banjir hingga kunci tempat tinggal June hilang.

Gilanya lagi, Guy mengirimkan foto-foto dirinya dengan June kepada Pete, hingga Pete marah. Akhirnya June memutuskan untuk pergi ke London, meninggalkan Pete juga sekaligus menjauhi Guy.

Bagaimana akhir kisah cinta Guy dan June? Silakan saksikan sendiri filmnya untuk mengetahui akhir ceritanya.

Lalu, apa alasan kita perlu menonton film OMG ? Ini alasannya:

1. Film OMG diproduksi oleh GDH rumah produksi yang merupakan jaminan film Thailand bermutu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline